Proteksi keamanan Denuvo memang masih diremehkan oleh para gamer hingga sekarang, apalagi telah banyak game yang terbobol dan akhirnya membuat para pengembang dan publisher mencabutnya dari game mereka karena mempengaruhi performa gamenya. Namun untuk game-game baru yang akan dirilis, kelihatannya pengamanan yang ditawarkan Denuvo masih menjadi solusi untuk menghalau para cracker.
2 game baru yang akhirnya menggunakan teknologi ini adalah Marvel’s Avengers dan juga game “remake” Tony Hawk’s Pro Skater 1+2. Hal ini sendiri dikabarkan setelah halaman Steam dari Marvel’s Avengers kini menambahkan kolom yang menginformasikan bahwa gamenya menjadikan Denuvo sebagai Anti-tamper mereka. Begitu juga game Tony Hawk yang belum muncul di Steam namun telah muncul di halaman website Denuvo.
Generasi terakhir dari Denuvo sendiri sudah menunjukkan peningkatan dari perlindungan mereka sebelumnya dimana game-game seperti Mortal Kombat 11, Resident Evil 3 Remake, FIFA 20, F1 2020, dan juga Death Stranding masih belum berhasil dibajak hingga sekarang. Serta penurunan performa yang dialami oleh game-game ini juga tidak terlalu parah dan bahkan bisa dibilang hanya berdampak kecil bagi performa sistemnya secara keseluruhan.
Dan mengingat 2 game baru ini juga merupakan game AAA makan besar kemungkinan tentunya bahwa mereka akan menggunakan DRM versi terbaik dari yang dimiliki oleh Denuvo. Kedua game ini sendiri akan dirilis kurang dari satu bulan lagi, tepatnya pada 4 September mendatang. Uniknya, untuk versi PC Marvel’s Avengers dan Tony Hawk’s Pro Skater 1+2 memilih tempat pemasaran yang berbeda. Dengan Marvel’s Avengers dirilis eksklusif di Steam, sedangkan Tony Hawk di Epic Games Store.
Jangan lupa baca juga info-info menarik lainnya tentang Avengers atau artikel-artikel gak umum lainnya dari Galih K.A.
For press release and further collaboratin, Contact me at author@gamebrott.com