Deretan Developer Veteran Dirikan Perusahaan Baru Bernama That’s No Moon

Deretan Developer Veteran Dirikan Perusahaan Baru Bernama That's No Moon

Deretan Developer Veteran Dirikan Perusahaan Baru Bernama That's No Moon

Beberapa developer veteran baru saja mendirikan sebuah studio game baru yang bernama That’s No Moon. Studio yang berada di Los Angeles tersebut terdiri dari beberapa mantan karyawan perusahaan terkenal seperti Naughty Dog, Infinity Ward, Sony Santa Monica Studio, EA dan Bungie.

Dari beberapa karyawan tersebut, yang paling menarik perhatian adalah Taylor Kurosaki selaku Co-Founder dan Chief Creative Officer serta Jacob Minkoff selaku Game Director studio That’s No Moon. Keduanya merupakan mantan karyawan Infinity Ward dimana sebelumnya mereka bekerja sebagai Design Director dan Narrative Director Call of Duty: Modern Warfare.

Sejak Kurosaki meninggalkan Infinity Ward di tahun 2014, dia menghabiskan lebih dari 10 tahun di Naughty Dog. Di situ, Kurosaki bekerja sebagai Lead Game Designer untuk game Crash Bandicoot dan Narrative Design Lead untuk game Uncharted 2 dan Uncharted 3. Tidak jauh berbeda dengan Kurosaki, Minkoff juga sempat bekerja di Naughty Dog selama 5 tahun dan bekerja sebagai Lead Game Designer untuk game Uncharted 3 dan Lead Designer untuk game The Last of Us.

Logo Perusahaan That’s No Moon

Studio That’s No Moon sendiri dikepalai oleh Co-Founder dan CEO Michael Mumbauer yang sebelumnya bekerja sebagai Head ofVisual Arts Service Group di PlayStation selama 13 tahun. Selain itu, dua Co-Founder lainnya adalah Tina Kowalewski sebagai Chief Strategy Officer dan Nick Kononelos sebagai Chief Operating Officer.

Kowalewski sebelumnya bekerja sebagai Director of Product Development di Santa Monica Studio dimana dia mengontrol pengembangan game God of War, Journey, Ghost of Sparta dan Twisted Metal. Sedangkan Kononelos sebelumnya sempat bekerja sebagai Senior Development Director di EA turut serta dalam pengembangan franchise Need for Speed dan Madden NFL.

Meskipun terhitung sebagai perusahaan baru, That’s No Moon sendiri sudah mendapatkan investasi sebesar 100 juta dolar dari Smilegate, developer dan publisher asal Korea Selatan yang menggarap franchise Crossfire. Projek pertama That’s No Moon sendiri dikabarkan akan berupa sebuah game AAA single-player dengan genre third-person action adventure. Pasalnya, game tersebut akan memiliki cerita yang sangat positif dan pesan yang sangat mendalam.


Baca lagi artikel menarik lainnya dari penulis kita Aldy Khalif, dan artikel lain seputaran studio game. Tertarik melakukan kerjasama? Kontak kita di Author@Gamebrott.com

Exit mobile version