Desainer PS5 Ungkap Bahwa Desain Awal Konsolnya Berukuran Lebih Besar

Desainer PS5

Desain konsol next-gen dari Sony, PS5 memang terbilang cukup berbeda dari para pendahulunya. Ketika serinya yang pertama hingga keempat didesain untuk posisi rebahan, desainnya yang kelima ini hadir berdiri tegak dengan fokus tujuan air flow yang lebih optimal.

Berbicara soal desain, baru-baru ini Yujin Morisawa (via The Washington Post) selaku Senior Art Director dari Sony berbagi sedikit informasi akan pengembangan PS5 dari sisi penampilan, dan mungkin sedikit menjawab pertanyaan mengapa konsolnya begitu besar jika dibandingkan dengan berbagai konsol lain.

Yujin Morisawa

Sedari awal, beliau telah mengetahui bahwa PS5 memang akan miliki ukuran besar untuk mengakomodir hardware mumpuni demi performa maksimal, serta heat sink untuk menjaga suhu tetap stabil. Desain awalnya sendiri ternyata masih lebih besar daripada versi akhir yang telah dirilis untuk publik. Beliau kemudian mengecilkan ukuran konsolnya setelah divisi engineering pengembangan PS5 mengatakan bahwa desainnya tersebut terlalu besar.

Ketika ditanyai soal estetika desainnya, sang Art Director menjelaskan bahwa ia bersama divisi engineering harus menentukan antara hadirkan PS5 dengan cita rasa desain seri PlayStation sebelumnya atau hadirkan sesuatu yang berbeda. Beliau “melompat ke dunia lima dimensi” untuk memahami pengalaman bermain seperti apa yang bisa didapatkan pemain saat memainkan PS5. Pada akhirnya, ia memilih sesuatu yang simpel namun tetap berikan kesan baru dan berbeda daripada konsol-konsol PlayStation generasi sebelumnya. Hal ini juga cukup terlihat dari desain kontroler DualSense-nya yang hanya miliki satu tone warna.

DualSense

PS5 sendiri kini telah resmi meluncur walau baru di beberapa negara saja, dan negara-negara lainnya direncanakan akan menyusul dalam beberapa waktu kedepan. Terkhusus untuk Indonesia, PS5 baru dirilis pada 22 Januari 2021 dan pre-order baru dibuka pada 18 Desember mendatang. Kamu yang tertarik melakukan pre-order PS5 bisa cek detail lebih lanjut pada halaman ini.


Baca juga informasi menarik lainnya terkait game PlayStation 5 atau artikel keren lainnya dari Andy Julianto. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version