PlayStation tak sengaja bocorkan Destroy All Humans 2 Remake.
Sukses kembalikan nostalgia via game alien Destory All Humans Remake, THQ Nordic sempat goda para fans melalui trailer terbaru gamenya yang berikan clue akan kehadiran seri keduanya yang juga dapatkan perlakuan yang sama.
Sayang, kabar tersebut hanya menjadi angin lalu dan tak begitu diperhatikan oleh para fans. Namun kali ini sepertinya ia menjadi kenyataan setelah PlayStation tak sengaja membocorkannya.
Melansir IGN, akun Twitter PlayStation tak sengaja mengunggah gambar dengan promosikan Destroy All Humans 2 Reprobed untuk PS5 bersama Crypto yang jadi tokoh utamanya. Cuitan tersebut lantas dihapus, namun IGN berhasil menangkapnya via screenshot.
Penghapusan cuitan tersebut kemungkinan karena THQ Nordic akan mengumumkannya saat livestream ulang tahun kesepuluhnya pada tanggal 18 Agustus jam 02:00 WIB nanti.
Meskipun demikian, ketidak-sengajaan tersebut secara tak langsung menjadi konfirmasi bahwa gamenya akan siap dalam waktu dekat.
Destroy All Humans 2 merupakan game PlayStation 2 dan Xbox yang dirilis tahun 2006 silam. Gamenya bersetting sepuluh tahun setelah iterasi pertamanya. Di sini player memerankan Crypto-138, alien yang menjadi hasil kloningan Crypto-137 di prekuelnya.
Baca lebih lanjut tentang Destroy All Humans atau artikel video game Jepang dan non-mainstream lain dari Ayyadana Akbar.
For japanese games, jrpg, shooter games, game review, and press release, please contact me at: author@gamebrott.com