Dev. Call of Duty Mobile – TiMi Studios Kini Jadi Developer Game Terbesar di Dunia

Wp5235229

Dengan pandemi yang tak kunjung usai, banyak orang yang menghabiskan banyak waktu mereka di rumah dengan aktivitas menyenangkan seperti bermain game. Dampaknya, industri video game meraih kesuksesan besar-besaran lewat pendapatan masif dari para gamer. Salah satu yang paling terkena dampak positifnya adalah TiMi Studios.

Dimiliki oleh Tencent Games, TiMi Studios merupakan developer di balik game-game luar biasa seperti Honor of Kings dan Call of Duty Mobile. 2020 kemarin jadi tahun yang baik untuk developer dengan kantor pusat di Cina itu. Berdasarkan laporan eksklusif dari Reuters, salah satu “orang dalam” membocorkan bahwa TiMi Studios meraih pendapatan sebesar US$10 miliar atau sekitar Rp 145 triliun di 2020.

Jika bocoran informasi itu benar, maka TiMi Studios saat ini merupakan developer game terbesar di dunia. Dengan kata lain, jumlah pendapatan yang diraih TiMi Studios bisa dengan mudah membantu mereka untuk beralih dari pasar game mobile dan bersaing di platform yang lebih besar untuk memproduksi game AAA.

Tencent sendiri menghasilkan US$23 miliar atau sekitar Rp333 triliun untuk pendapatan game online di 2020. Penghasilan fantastis itu diraih hasil akumulasi dari beberapa developer game yang bernaung dibawah bendera mereka. TiMi Studios jadi salah satu di antaranya dan dilaporkan menyumbang sekitar 40% dari total keuntungan Tencent.

Kesuksesan yang diraih TiMi Studios dan Tencent sebagai induk perusahaan tidaklah mengherankan. Banyak studio besar menghubungi Tencent untuk meminta bantuan dalam proses adaptasi game PC atau konsol ke platform mobile. Tencent bahkan juga dilaporkan berencana untuk membuat lebih banyak studio di luar Cina dengan misi untuk membuat game original yang mampu menarik minat lebih banyak pemain global.


Baca juga informasi menarik lainnya terkait TiMi Studios atau artikel lainnya dari Arif Gunawan. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version