Dev Dark Soul Menjelaskan Mengapa Game Mereka Tidak Memiliki Opsi Kesulitan

wefe

Kesuksesan Dark Soul, Bloodborne, dan yang akan datang Sekiro: Shadows Die Twice tentunya menjamin developer From Software untuk terus membuat game dengan tingkat kesulitan tinggi. Apalagi tingkat kesulitan tidak umum inilah yang dicari dan disukai oleh para fansnya. Namun bagi pemain yang tidak terlalu menyukai kesulitan tinggi ini tentunya bertanya-tanya mengapa From Software tidak memberikan opsi kesulitan yang lebih cupu mudah agar dapat dinikmati oleh lebih banyak gamer.

Pertanyaan inipun akhirnya dijawab langsung oleh Hidetaka Miyazaki, Presdir sekaligus Direktur dari From Software. Lewat wawancaranya dengan Gamespot Miyazaki menjelaskan bahwa mereka memang sengaja tidak memasukkan pilihan kesulitan karena mereka ingin membuat semua pemain dalam level diskusi dan level menikmati game yang sama. Mereka sendiri ingin semua pemainnya untuk menghadapi tantangan yang mereka buat dan mengatasinya dengan cara masing-masing.

Miyazaki melanjutkan bahwa ia menginginkan semua pemain mendapat pencapaian yang sama sehingga mereka bisa berdiskusi pada level yang sama juga. Ia mengatakan bila ada pilihan kesulitan maka hal tersebut malah akan memecah-mecah para pemain ke segmen yang berbeda-beda sesuai dengan kesulitan yang mereka pilih. Terlebih hal tersebut menjadi poin utama bagi mereka dalam membuat gamenya. Cara tersebut berlaku untuk judul-judul From Software yang ada, dan juga akan diimplementasikan kepada Sekiro.

Wawancara pun diakhiri dengan Miyazaki menjelaskan bahwa game mereka selanjutnya, Sekiro nantinya akan lebih menantang dari judul-judul sebelumnya. Dan mengatakan bahwa Sekiro bukanlah bagian dari seri Soulborne.

Exit mobile version