Dev. Doom Sempat Kerjakan Port PC dari Super Mario Bros 3, Kini Didonasikan ke Museum

67415e1a673f138f3f8734049fc47f27

Ada saat dimana Id Software, studio yang terkenal akan seri Doom, mmebuat port PC dari Super Mario 3 – setidaknya secara tidak resmi. Dibuat pada tahun 1990, demo dari port PC dari ikonik NES tersebut kini telah diabadikan dalam museum.

Didonasikan ke Museum of Play, yang berletak di Rochester, New York, yang juga menjadi tuan rumah dari Video Game Hall of Fame – koleksi game-game yang dianggap penting, berpengaruh dan berstatus klasik.

Andrew Borman, kurator dari museum tersebut jelaskan bahwa port PC Super Mario Bros 3 tersebut didonasikan oleh seorang individu yang dirahasiakan identitasnya namun mengaku sebagai seorang developer game.

Port PC tersebut dibuat dalam waktu satu minggu dan tawarkan gameplay semirip mungkin dengan apa yang diberikan pada versi aslinya. Id Software perlihatkan demo game kepada Nintendo, namun ditolak karena perusahaan inginkan properti mereka dirilis ke platform lain. Meskipun demikian, demo port PC yang mereka buat menjadi fondasi dari Commander Keen yang merupakan game terdahulu Id Software sebelum ciptakan Wolfenstein 3D dan Doom

Super Mario Bros. 3 Demo (1990) from John Romero on Vimeo.

Kepastian port ini dapat dikonfirmasi karena pada tahun 2015 silam, John Romero sempat merilis video gameplay dari port tersebut di Vimeo. Namun tak pernah lagi muncul atau bahkan dibahas setelah tayangnya video itu.


Baca pula informasi lainnya beserta dengan kabar-kabar menarik lainnya seputar dunia video game dari saya, Muhammad Maulana.

For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version