Dev. Mount and Blade II: Bannerlord Kerja 80 Jam Per Minggu untuk Selesaikan Game

mount and blade 2 bannerlord skills

Mount and Blade II: Bannerlord pertama kali diumumkan pada tahun 2012 silam. 6 Tahun kemudian, proyek game ini belum perlihatkan tanda-tanda akan rampung dengan tanggal rilis yang masih menjadi tanda tanya besar. Armagan Yavuz, lead developer dan founder dari TaleWorlds Entertainment, ungkap bahwa mereka telah berkerja sebisa mungkin untuk selesaikan game ini. Mereka bisa saja tentukan tanggal rilis begitu saja untuk tenangkan fans, namun Yavuz jelaskan jika itu bukanlah cara mereka.

“Bukannya kami sudah punya tanggal rilis dan tak mau mengumumkannya. Filosofi kami lebih seperti ‘kami akan rilis ketika siap.’ Kami tidak mau tentukan tanggal rilis kemudian ketinggalan deadline dan terpaksa menundanya.”

Yavuz ungkap bahwa dia bersama timnya berkerja 80 jam per minggu untuk selesaikan game ini. Tetapi bahkan dengan dedikasi tersebut, mereka merasa progres dari game tersebut masih jauh dari kata siap.

“Kami sebenarnya telah berkerja sekeras mungkin. Sayangnya, dalam beberapa bulan terakhir, tim kami benar-benar segila mungkin dalam kerjaka game ini. Kami berkerja mungkin 80 jam per minggu. Sudah seperti hampir 7 hari penuh. Kami telah berusaha sebisa mungkin. Hanya saja kami masih tidak tahu dan belum bisa tentukan kapan tanggal rilis game.”

Mount and Blade II: Bannerlord terlihat sangat ambisius. Meskipun miliki komunitas yang tergolong kecil dibandingkan franchise-franchise besar lainnya. TaleWorlds ingin mengambil waktu selama mungkin untuk memastikan game miliki kualitas melebihi game-game sebelumnya. Kita lihat saja nanti apakah hasil akhir game akan memuaskan fans atau tidak.

Source: PCgamesn

Exit mobile version