Tak bisa ditutupi lagi, bahwa kehadiran komunitas eSports pada sebuah game dapat membangun dan menarik banyak pemain dalam waktu yang cukup panjang. Hal inilah yang mulai disadari banyak developer games yang akhirnya memulai sendiri komunitas eSports dengan sokongan dana yang cukup besar sebagai hadiah dari turnamen yang mereka buat untuk gamenya.
Kali ini giliran Psyonix, yakni developer Rocket League yang mengumumkan bahwa untuk RLCS alias Rocket League Championship Series Season 6 yang akan diadakan mulai tahun ini akan memiliki total hadiah sebesar $1 Juta Dollar Amerika atau sekitar 14,5 Milyar Rupiah. Jumlah ini memang hampir dua kali lipat dari total hadiah yang mereka sediakan pada musim sebelumnya.
Berikut trailer resmi RLCS dari Psyonix:
Meski belum jelas pembagian hadiahnya akan seperti apa, namun jumlah ini pastinya akan terbagi untuk berbagai ajang RLCS Season 6, mulai dari kualifikasi regional, sampai babak global championship yang akan menjadi puncak rangkaian RLCS Season 6.
Beberapa tim-tim kuat seperti NRG, G2 Esports, Cloud9, Ghost Gaming, Rogue, FlipSide Tactics, Dignitas, PSG, ExceL, CompLexity, Evil Geniuses dan Team Vitality akan kembali meramaikan perhelatan RLCS musim ini dan pastinya akan memberikan perlawanan untuk bisa mendapatkan titel juara musim ini.