Developer PC Building Simulator Bekerjasama dengan MSI

maxresdefault 77
MSI bergabung melengkapi “library” hardware “virtual”-mu.

Jika kamu pernah melihat toko PC online yang sediakan fitur “simulasi” maka kamu akan sangat familiar dengan game simulasi PC Building Simulator. Game yang fokus akan perakitan PC sesuai keinginanmu ini, kini segera menambah vendor baru untuk melengkapi daftar hardwarenya.

Setelah EVGA turut berkontribusi atas perkembangannya, kini giliran perusahaan besar sekelas MSI yang ikut andil melengkapi daftar hardware game tersebut. Menurut developernya, Irregular Corporation mereka akan hadirkan berbagai produk MSI seperti motherboard, hingga GPU milik AMD dan NVIDIA.



Bagi kamu yang belum tahu, PC Building Simulator akan mengajarkanmu bagaimana untuk merakit PC yang baik dan benar. Game ini akan berikan semua yang kamu butuhkan sebelum merakit PC, termasuk performa hardware yang kamu rakit secara virtual. Ia mereplikasi semua performa hardware yang tersedia di gamenya dari dunia nyata.

Kamu yang masih terlalu hijau di dunia PC gaming juga akan sangat terbantu dengan hadirnya game ini, karena mereka telah persiapkan banyak tutorial merakit PC, termasuk penjelasan hardwarenya. Jadi, kamu tidak perlu bingung lagi apabila ingin merakit PC gaming dan masih bimbang akan performa dari hardware yang kamu pilih.

PC Building Simulator segera hadir di Steam tanggal 28 Maret 2018 dalam bentuk Early-Access, dengan keterbatasan vendor hardware yang tersedia. Kamu yang penasaran bisa mengunjungi laman Steam berikut.

Exit mobile version