Tepat pada tanggal 27 kemarin, Stardew Valley merayakan ulang tahunnya yang kedua semenjak diluncurkan pada tanggal 27 Februari 2016. Dan selama dua tahun ini juga game farming simulator dengan grafis ala 16-bit ini terus dikembangkan dan yang terbaru adalah fitur multiplayer yang akan segera dirilis dalam beberapa bulan.
Eric Barone atau yang biasa dikenal sebagai ConcernedApe, selaku developer dari game yang sering dianggap sebagai penerus game Harvest Moon klasik ini, melalui ciutan via Twitternya mengatakan bahwa selain mengerjakan fitur multiplayer untuk Stardew Valley, dirinya tengah mengerjakan game berikutnya secara diam-diam.
Today is the 2 year anniversary of Stardew Valley. I've got that strange sensation of both the shortest and longest 2 years of my life. Thanks for joining me on this journey everyone. With MP close, my next (secret) game in the works, and more… there's lots to look forward to
— ConcernedApe (@ConcernedApe) February 26, 2018
Mengingat game pertamanya ini dirinya kerjakan seorang diri, jika ia kembali mengerjakan game berikutnya ini sendirian lagi, mungkin game berikutnya juga tidak jauh dari gaya Stardew Valley yang memiliki permainan sedikit kompleks namun tetap seru dan tentunya ramah spesifikasi.
Eric pernah mendiskusikan hal ini di Reddit sekitar setahun lalu, dimana kemungkinan besar game keduanya ini akan berlatar sama dengan dunia Stardew Valley, tapi bukan berupa sequel. Namun Eric juga mengatakan bahwa ia tak ingin bicara lanjut sebelum gamenya sendiri siap diumumkan.
Membuat hype jauh lebih awal akan membuatku tertekan dan nggak akan menguntungkan siapa-siapa. Aku lebih memilih untuk mengerjakannya dulu tanpa memberitahu siapa-siapa.
—Eric Barone
Tentunya kita hanya bisa menunggu lebih lanjut lagi tentang game ini dari Eric, namun kamu dapat menikmati fitur multiplayer Stardew Valley bersama teman-temanmu, pacar atau bahkan anggota keluarga yang lainnya.
Stardew Valley bisa dimainkan pada platform PC, PS4, Xbox One, Vita dan Nintendo Switch via store masing-masing.