Steamforged Elden Ring – Para pecinta tabletop tentunya tidak awam dengan Steamforged. Developer game tabletop dari Inggris ini baru saja mengumumkan akan mengadaptasi game besutan From Software dalam bentuk board game.
Daftar isi
Elden Ring Board Game untuk yang Hobi Tabletop
Mat Hart selaku Co-Founder dan CCO dari Steamforged mengatakan Elden Ring Board Game akan memiliki sensasi yang mirip dengan versi video gamenya dimana player akan mendapatkan pengalaman yang tidak kalah imersif. Mat juga mengkonfirmasi Elden Ring Board Game ini bisa dimainkan dari ` sampai 4 pemain. Player akan menelusuri The Land between dan bertemu dengan musuh dan karakter yang famliar bagi pemain versi video gamenya.
Menurut Mat, ciri khas dari board game kali ini adalah pertarungan cerdas tanpa menggunakan dadu yang membutuhkan strategi dalam melawan musuh di pertempuran. Pemain juga bisa menemukan musuh-musuh ikonik dalam game ini, seperti Godrick Soldier sampai Grafted King. Pemain juga diharapkan bisa berekspektasi suasana yang kelam dan penuh dengan misteri, pertempuran yang memuaskan, serta eksplorasi yang menguntungkan.
Rencananya Steamforged akan menggalang dana melalui Kickstarter yang linknya bisa kalian temui di sini.
Siapa Itu Steamforged?
Steamforged sebelumnya pernah membuat versi Board Game dari game-game ternama seperti Dark Souls, Resident Evils 2, dan Horizon Zero Dawn. Publisher ini juga sudah menggalang banyak dana dari crowdfunding sebelumnya yang bernilai milyaran Rupiah.
Elden Ring, Game Soulslike Terbaru dari From Software
Elden Ring sendiri adalah game buatan Hidetaka Miyazaki bersama tim developer FromSoftware. Game yang rilis di current gen dan last gen console serta PC bulan Februari lalu ini juga baru saja memenangkan Game of the Year di ajang Japan Game Awards 2022, salah satu program acara Tokyo Game Show 2022. Dalam nominasi juga masuk game-game yang tidak kalah besar seperti Resident Evil Village, Horizon Forbidden West, Ghostwire: Tokyo, Tales of Arise dan beberapa game lain.
Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Berita atau artikel lainnya dari Andi. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.