Setelah pertama kali diberitakan pada akhir tahun 2017 yang lalu bahwa pengembang asal negeri tirai bambu Yunchang Game akan membawa salah satu franchise terkenal Capcom, Devil May Cry ke platfrom mobile, akhirnya game yang akan berjudul Devil May Cry: War of the Peak telah siap dirilis. Game ini sendiri telah membuka masa pre-registration melalui situs resmi Devil May Cry: War of the Peak dan TapTap. Sang pengembang menyebutkan game ini sendiri akan dirilis pada bulan November 2018.
Source : MMO Culture Official Youtube Channel
Devil May Cry: War of the Peak sendiri merupakan game bergenre A-RPG hack and slash yang dikembangkan dengan Unity 3D. Sang pengembang menyebutkan bahwa para pemain nantinya tetap akan merasakan sensasi yang sama seperti saat memainkan game Devil May Cry di versi console. Devil May Cry: War of the Peak sendiri juga akan tetap mengahadirkan fitur-fitur iconic Devil May Cry, seperti aksi-aksi yang memukau, aerial combo, dan sistem weapon switching. Selain itu, game ini sendiri juga akan memiliki fitur online mode yang akan berfokus pada pertarungan team maupun 1 vs 1. Berdasarkan tampilan situs resminya, bisa dipastikan game ini akan menghadirkan sang protagonis utama yaitu Dante, Virgil dan Mary.
Sayangnya saat perilisannya nanti, game ini hanya akan dirilis secara eksklusif di wilayah Cina saja. Sejauh ini Yunchang Game game sendiri belum memberikan kepastian apakah Devil May Cry: War of the Peak ini nantinya akan mendapatkan versi global. Namun melihat nama besar franchise Devil May Cry, ditambah ekspansi besar-besaran game console lain seperti Elder Scrolls, ARK Survival Evolved, hingga PUBG, bukan tidak mungkin Devil May Cry: War of the Peak akan mendapatkan versi globalnya. Mari kita tunggu saja.