Di Cyberpunk 2077, Kamu Tak bisa Menyakiti Anak-anak dan Karakter NPC Penting

https blogs images.forbes.com kevinmurnane files 2018 06 Gamer CDPR

Boleh dibilang, Cyberpunk 2077 memang merupakan satu game yang tergolong brutal dan pastinya penuh akan adegan kekerasan. Karena dengan mengusung genre open world yang penuh akan nuasa dystopia, kamu pun betul-betul dianugerahi kuasa untuk melakukan banyak hal yang terkadang tak sejalan dengan nilai-nilai kemanusiaan seperti layaknya GTA atau bahkan Fallout.

Namun, CD Projekt Red baru saja telah memberikan info bahwa tetap ada sejumlah batasan-batasan yang tidak akan bisa kamu lakukan di Cyberpunk 2077. Didapatkan langsung melalui informasi dari seorang redditor bernama u/masoncool4566, ia menunjukan suatu bukti skrinsut perihal aspek gameplay yang ingin dirinya tanyakan kepada pihak CD Projekt.

Di sana, u/masoncool4566 menanyakan tentang bagaimanakah kapabiltas karaktermu dalam berinteraksi secara agresif dengan para NPC-NPC di game ini. CD Projekt pun langsung memberi jawaban yang “to the point” dengan mengatakan bahwa kamu tidak bisa melukai para NPC anak-anak dan juga karakter NPC yang terkait dengan cerita utama (kecuali bila kamu dapat misi untuk membunuhnya). Meski begitu, mereka juga menegaskan bila kamu tetap bisa bersikap kasar kepada hampir sebagian besar NPC yang kamu temui di Night City (setting utama Cyberpunk 2077).

 

Seperti yang sudah kamu lihat dalam trailer perdananya, game ini memang nampak akan menghadirkan karakter NPC anak-anak. Akan tetapi, kamu sepertinya akan menjumpai mereka dalam momen yang lebih langka. Selain itu, CD Projekt juga sudah mengkonfirmasi bahwa game Cyberpunk 2077 sama sekali tidak memiliki suatu sistem untuk mengukur jahat atau baiknya karaktermu dalam beraksi, terlepas dari berbagai konsekuensi yang nantinya kamu terima.

Game Cyberpunk 2077 sendiri dijadwalkan siap rilis pada tanggal 16 April 2020 untuk platform PC (via Steam, GOG, Microsoft store maupun Epic Store), PS4, dan Xbox One.

Sumber: Reddit


Baca pula informasi lain terkait Cyberpunk 2077, beserta dengan cerita-cerita menarik lainnya seputar dunia video game dari saya, Ido Limando.

Exit mobile version