Diduga Stream Sniping, Streamer xQc Dibanned Twitch

99694609 Felix Xqc Lengyel

99694609 Felix Xqc Lengyel

Twitch merupakan penyedia layanan streaming terbesar di dunia. Tak hanya medium bagi para gamer saja, berbagai pelaku industri hiburan lainnya bebas menggunakan platform Twitch untuk unjuk kebolehannya. Walau demikian, pihak Twitch tentu tidak segan-segan memberikan hukuman bagi streamer manapun yang membagikan konten berbuatan negatif di platformnya.

Seperti yang menimpa seorang streamer Twitch bernama Felix “xQc” Lengyel misalnya. Ia dibanned Twitch karena diduga telah melakukan Stream Sniping. Ia melakukannya saat acara Twitch Rival Fall Guys berlangsung yang dihadiri oleh Dr.Lupo,Shroud, dan Tyler1. Meskipun tindakan itu pada akhirnya tak berdampak pada hasil turnamen, Stream Sniping melanggar peraturan GlitchCon.

Sebenarnya peristiwa ini bukan pertama kali baginya. Pada tahun 2019, ia dibanned Twitch selama 72 jam karena konten yang ia sajikan mengandung unsur pornografi. Walaupun konten tersebut telah dimodifikasi agar tidak terlalu vulgar, Twitch tetap tegas menanggapi hal tersebut. Tak hanya itu, diawal 2020 ia terancam ban lagi karena kontennya menampilkan gorila yang berhubungan seksual. Ia tak sengaja melakukan hal itu pada kontennya karena ia pikir itu lucu. Namun karena perilakunya itu, Twitch memberikan sanksi berupa ban selama 6 bulan.

Kini, Twitch tidak memberikan keterangan waktu berapa lama ia akan dibanned atas Stream Sniping yang telah ia lakukan. Akan tetapi xQc diklaim bahwa ia sadar akan kesalahannya tersebut. Bahkan beberapa fans yang mencoba membela dirinya, ia sangkal dengan pengakuan atas kesalahannya.

Sumber:GameRant


Jangan lupa untuk baca artikel menarik seputar Berita dan artikel keren lainnya dari saya Yuda Sanjaya. For any further collaboration, Contact me at author@gamebrott.com

Exit mobile version