Digital Happiness Resmi Umumkan DreadOut 2

ss cfde62598e53f53a4ff9e9e3bb5ae26049b86026.1920x1080

DreadOut merupakan salah satu fenomena terbesar yang terjadi di industri game Indonesia sejauh ini. Game yang dirilis pada 2014 silam ini tak hanya berhasil membawa game horor dengan nuansa lokal yang kental namun juga berhasil meraih audiens banyak dari luar Indonesia. 4 tahun setelah rilisnya game pertama dan 2 tahun setelah expansion Keeper of the Dark, Digital Happiness akhirnya umumkan sekuel yang ditunggu-tunggu fans – DreadOut 2.

Perubahan terbesar yang dimiliki oleh sekuel ini dari game sebelumnya ialah keberadaan mekanik combat para makhluk halus. Pada game sebelumnya, pemain terbatas hanya bisa menyingkirkan para setan dan hantu dengan kamera layaknya game Fatal Frame. Pada sekuel ini, Digital Happiness implementasikan semacam combat untuk melawan setan yang ditemui pemain. Mengusir dengan potret kamera masih menjadi elemen penting dari DreadOut 2, hanya saja lewat halaman Steam yang dirilis, developer asal Bandung ini menuliskan bahwa game akan lebih action-packed.

Perubahan besar lain yang dimiliki DreadOut 2 adalah level desain yang lebih besar dan digolongkan sebagai semi open-world. Pemain dapat eksplorasi dunia di game pada malam atau siang hari serta menyelesaikan berbagai side-quest yang akan diberikan oleh NPC.

Berbeda dengan game sebelumnya yang menggunakan Unity Engine, DreadOut 2 akan gunakan Unreal Engine 4. Tak hanya ini berarti sekuel ini akan miliki tingkat visual yang lebih baik, namun bisa saja pada aspek lainnya seperti animasi dan mekanik gameplay akan lebih rapi dari game pertama.

DreadOut 2 untuk saat ini belum dapatkan kepastian tanggal rilis untuk saat ini, akan tetapi kamu telah dapat melakukan wishlist di halaman Steam sekarang.

Exit mobile version