Dengan game dirilis besok, Square Enix dan People Can Fly kembali umumkan spesifikasi PC untuk game looter shooter ini. Tak ada perubahan pada spesifikasi minimum, namun pada recommended ada sedikit peningkatan dari yang dulunya membutuhkan GPU GTX 1060 6GB atau RX480 9 GB kini naik menjadi GTX 1070 8 GB dan RX Vega 56.
Spesifikasi baru ini juga menambahkan apa saja yang dibutuhkan untuk mainkan game pada preset ultra dan resolusi 4K. Untuk jalankan game pada kualitas terbaik ini, kamu akan perlu keluarkan dana yang sangat besar khususnya dengan harga GPU melenceng jauh dari MSRP.
Berikut ialah spesifikasi PC dari Outriders:
Minimum
- Low Preset, 720p/60fps
- OS: Windows 10
- CPU: Intel i5-3470 or AMD FX-8350
- Memory: 8 GB
- GPU: NVIDIA GeForce GTS 750 Ti or AMD Radeon R9 270x
- DirectX: DirectX 11
- Storage 70 GB
Recommended
- High Preset, 1080p/60fps
- OS: Windows 10
- CPU: Intel i7-7700 or AMD Ryzen 5 2600x
- Memory: 16 GB
- GPU: NVIDIA GeForce GTX 1070 8 GB or AMD Radeon RX Vega 56 8 GB
- DirectX: DirectX 12
- Storage: 70 GB
Ultra
- Ultra Preset, 4k/60fps
- OS: Windows 10
- CPU: Intel i7-10700k or Ryzen 7 3700x
- Memory: 16 GB
- GPU: Nvidia GeForce RTX 3080 10 GB or AMD Radeon RX 6800 XT
- DirectX: DirectX 12
- Storage: 70 GB
Outriders akan dirilis besok secara bersamaan. Game juga akan dirilis untuk PS4, PS5, Xbox One dan Xbox Series X.
Baca pula informasi lain terkait Outriders, beserta dengan kabar-kabar menarik lainnya seputar dunia video game dari saya, Muhammad Maulana. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com