Director Resident Evil Requiem Revelations – Franchise Resident Evil telah berjalan sangat lama dan memiliki banyak sekali daftar game telah dirilis. Selain dari seri utamanya, Capcom juga merilis beberapa sub-series dari Resident Evil. Salah satunya adalah game Resident Evil: Revelations.
Baru-baru ini terungkap Director Game RE Requiem tertarik membuat game baru RE: Revelations mengingat dia juga memimpin proyek game tersebut. Serius, nih?
Director Resident Evil Requiem Ungkap Ketertarikan Membuat Game Baru Resident Evil: Revelations

Dalam sebuah wawancara eksklusif 4Gamer bersama dengan Koshi Nakanishi selaku Director Resident Evil Requiem mengungkap bagaimana dia tertarik untuk membuat game baru Resident Evil: Revelations. Minat ini bukan tanpa alasan, melainkan didorong oleh rasa penasaran kreatif terhadap celah cerita yang ada dalam sejarah panjang waralaba tersebut.
Nakanishi mengungkapkan bahwa selama proses pengembangan, ia sering kali memikirkan apa yang sedang dilakukan oleh karakter-karakter lain di berbagai belahan dunia saat insiden besar di seri utama terjadi. Ia menambahkan bahwa jika kesempatan itu muncul, akan sangat menarik untuk mengeksplorasi kisah-kisah yang terlewat tersebut melalui format Revelations.
Ingin Fokus ke RE Requiem Dulu

Meskipun dia tertarik membuat game baru RE: Revelations, namun tampaknya untuk saat ini dia ingin fokus ke RE Requiem dulu. Itu karena game ini sudah sangat dinantikan oleh para fans mengingat sebentar lagi RE Requiem tidak lama lagi akan segera rilis.
Berdasarkan berita sebelumnya, Koshi Nakanishi diketahui sudah ada rencana untuk proyek game baru dia selanjutnya. Bahkan setelah RE Requiem selesai dikerjakan, sang Director berencana akan pergi ke Finlandia dan ingin segera membuat proyek game barunya.

Informasi tersebut membuat komunitas Gamer bertanya-tanya proyek game baru apa yang akan dibuat dia nanti setelah menyelesaikan RE Requiem. Banyak Gamer berharap game yang ingin dia buat adalah RE: Revelations.
Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Resident Evil atau artikel lainnya dari Seno Triadi. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.


![[RUMOR] Remake RE Code Veronica Diprediksi Akan Diumumkan Tahun Ini 9 Rumor Remake RE Code Veronica](https://gamebrott.com/wp-content/uploads/2026/01/7-2-350x250.webp)












