Direktur Game Spec Ops The Line Sangat Ingin Membuat Versi Remaster

Direktur Game Spec Ops The Line

Direktur Game Spec Ops The Line – Game shooter bertemakan militer umumnya hanya mengedepankan aspek gameplay yang penuh aksi. Stereotype tersebut pun telah dirubah oleh game bertajuk Spec Ops: The Line, yang justru lebih fokus kepada aspek cerita yang dibumbui oleh konsep psychological thriller.

Meski memang tidak sepopuler dengan game shooter lainnya seperti seri Battlefield dan Call of Duty, keunikan game tetap mampu mendapat banyak pujian dari para gamer. Hal tersebut pun membuat sang direktur game sangat ingin menggarap ulang Spec Ops: The Line melalui versi remaster.

Bukan Gamer Saja, Direktur Game Spec Ops The Line Tertarik Garap Versi Remaster

Direktur Game Spec Ops The Line Tertarik Garap Versi Remaster

Melalui wawancaranya dengan GAMINGbible, Cory Davis selaku direktur atau sutradara dari Spec Ops: The Line utarakan keinginannya untuk merilis versi remaster dari game. Bahkan dirinya menyatakan bahwa banyak rekan-rekannya di 2K Games selaku publisher game juga menginginkan hal yang sama. Sayangnya, keinginan tersebut hanya akan terealisasi apabila terdengar oleh 2K Games dan juga Yager selaku developer.

Sang direktur menyatakan adanya perseteruan antara 2K dan Yager yang menyebabkan keduanya sulit untuk bekerja sama. Sebelumnya, terdapat rencana untuk melanjutkan seri melalui konten tambahan hingga sekuel lanjutan. Meski tak sempat teralisasi, namun belakangan ini sempat timbul pembicaraan mengenai penggarapan versi remasternya.

Saat ini, Cory Davis sudah tak lagi bekerja di 2K Games, sehingga ia tidak ragu untuk menyebarkan pembicaraan mengenai versi remaster. Meski begitu, dirinya tetap berniat untuk kembali memperluas semesta seri Spec Ops di masa mendatang, bahkan kini Davis sudah memiliki rencana untuk menghadirkan karakter protagonis baru dengan prespektif yang berbeda untuk game selanjutnya.

Kreator Game Spec Ops dan Gitaris Nine Inch Nails Dirikan Studio Baru – EYES OUT

Kreator Game Spec Ops dan Gitaris Nine Inch Nails Dirikan Studio Baru

Disamping rencananya untuk melanjutkan seri game Spec Ops, saat ini Cory Davis juga tengah disibukan oleh studio game terbarunya bernama EYES OUT. Didirkannya studio tersebut merupakan kerja sama antara Davis dengan Robin Finck yang dikenal sebagai gitaris dari salah satu band rock ternama yakni Nine Inch Nails.

Saat ini, masih belum diketahui kapan studio akan merilis projek pertamanya. Namun sudah dipastikan bahwa game akan mengadaptasi genre horror yang mengedepankan narasi cerita. Penggarapan juga akan dibantu oleh sejumlah developer veteran dari game-game ternama seperti Apex Legends, The Evil Within, Gears of War dan masih banyak lagi.

Berbicara mengenai Spec Ops: The Line, saat ini saham mayoritas developer Yager dilaporkan telah diakuisisi oleh Tencent. Tujuan akuisisi dikatakan untuk mendapat suntikan dana demi mengembangkan projek yang tengah dikerjakan melalui teknologi baru dan juga sekaligus memperluas jangkauan perusahaan.


Baca juga informasi menarik lainnya terkait Spec Ops: The Line serta artikel terkini dari Lauda Ifram. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version