Dragon’s Dogma 2 Sukses Terjual 3 Juta Unit

Dragon's Dogma 2

Terlepas peluncuran Dragon’s Dogma 2 sendiri terbilang jauh dari kata optimal, fans agaknya tetap antusias dengan keunikan pengalaman RPG yang ditawarkan dalam game besutan Capcom tersebut.

Hal ini tentu dibuktikan dengan sang developer yang baru-baru ini kembali ungkapkan (via Twitter) bahwa penjualan unit Dragon’s Dogma 2 telah mencapai angka tiga juta semenjak dirilis pada 22 Maret lalu.

Keresahan pemain akan dukungan lanjutan

Terlepas dari pencapaian yang luar biasa ini, fans merasa khawatir akan kelanjutan dukungan yang diberikan oleh sang developer terhadap keberlangsungan game kedepannya. Hal ini mengingat performansi buruk menjadi keluhan banyak pemain sejak awal peluncuran gamenya masih belum disolusikan dengan baik.

Pihak Capcom sendiri memang terus mengeluarkan beberapa patch kecil-kecilan, namun kebanyakan di antaranya difokuskan kepada penyesuaian fitur dan bug yang masih sering ditemukan pemain.

Lebih lanjut, fans tentu mengharapkan kehadiran DLC berupa ekspansi cerita, lokasi-lokasi baru untuk di jelajah, vokasi atau kelas baru, bahkan ras baru sebagai pilihan pembuatan karakter. Tidak ketinggalan, end-game content layaknya Bitterblack Isle pada Dragon’s Dogma pertama.

Perbaikan performansi game tentu tidak bisa dilakukan dengan cepat, sehingga nantinya diharapkan Dragon’s Dogma 2 sudah berada dalam kondisi yang lebih optimal bersamaan dengan DLC ekspansinya dirilis, agar pemain lama (seperti saya) bisa kembali dan mendapati pengalaman bermain yang lebih baik daripada sebelumnya.

Nah, kira-kira bagaimana tanggapanmu brott mengenai hal ini? Yuk, langsung saja share pendapatmu di kolom komentar ya.


Baca juga informasi menarik atau artikel keren lainnya dari Andy Julianto. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version