EA Access akan Hadir ke Steam dalam Waktu Dekat

electronic arts 1024x576
Mereka mengundurnya lebih lama, namun tak terlalu lama.

Kembalinya Electronic Arts atau EA ke Steam menjadi pertanda kembalinya kerjasama perusahaan pemilik Battlefield tersebut dengan Valve setelah cukup lama mereka meninggalkannya karena Origin. Mereka bahkan telah “memindahkan” beberapa gamenya ke Steam.

Sayangnya, janji EA untuk hadirkan EA Access ke laman Steam pada musim semi 2020 harus ditunda hingga tanggal yang belum ditentukan. Kabar baiknya, kini kamu tak perlu menunggunya lebih lama.

Ini dijelaskan melalui laman Steam baru milik EA yang baru saja mengemuka. Meskipun tidak menjelaskan apapun tentang kapan EA Access akan hadir, namun dengan dirilisnya laman tersebut, secara otomatis berikan pertanda bahwa layanan berlangganan milik Electronic Arts tersebut akan siap dirilis dalam waktu dekat.

Melalui EA Access, kamu akan bisa memainkan nyaris semua game yang dipublish EA. Beberapa challenge dan hadiah, hingga diskon menjadi salah satu keuntungan servis tersebut.

Saat ini EA Access hanya tersedia di PC via Origin, PlayStation 4, dan Xbox One.


Baca lebih lanjut tentang EA Access, atau artikel video game Jepang dan non-mainstream lain dari Ayyadana Akbar.

For japanese games, jrpg, shooter games, game review, and press release, please contact me at: author@gamebrott.com

Exit mobile version