Perusahaan industri video game ternama, yaitu Electronic Arts atau biasa disingkat EA sedang gencarnya mempromosikan video game mereka. Game tersebut tidak lain dan tidak bukan adalah game Battlefield 2042. Baru-baru ini, perusahaan EA sedang membuat rencana dimana mereka ingin membuat sebuah proyek bertajuk “Connected Battlefield Universe“.
Seperti apa proyek baru Battlefield dari EA ini? Yuk, kita cari tahu bersama!
Daftar isi
Proyek “Connected Battlefield Universe” dari EA
Informasi ini berasal dari sebuah interview eksklusif pihak GameSpot dengan Vince Zampella selaku Co-Founder developer Respawn Entertainment. Informasi tersebut diungkap banyak hal mengenai masa depan franchise video game Battlefield. Termasuk rencana EA untuk membuat sebuah proyek yang disebut sebagai “Connected Battlefield Universe”.
Vince Zampella mengatakan bahwa proyek “Connected Battlefield Universe” ini akan memperluas potensi seri game Battlefield termasuk Battlefield 2042. Mereka akan mengeksplorasi hal-hal baru dari segi pengalaman dan juga bisnis bersamaan dengan menambahkan dukungan untuk fondasi rangkaian pengalaman luar biasa untuk para gamer.
Vince Zampella menjelaskan dalam universe tersebut, dunianya akan saling terhubung dengan naratif dan pengalaman saling berbagi pada karakter. Selain itu dunianya juga akan membentuk sebuah komunitasnya sendiri dengan sebuah kekuatan dari Portal dan kontennya akan dibentuk berdasarkan kreatifitas yang ada di tangan para pemain.
Dunia Game yang Saling Terhubung dengan Game Lain
Perusahaan EA berencana membentuk Battlefield Universe ini dengan berbagai macam proyek yang saling terhubung kepada para pemain sebagai pusatnya. Vince Zampella beserta para staf perusahaan Respawn dan EA berencana untuk mengembangkan lebih jauh lagi Battlefield dan menemui banyak gamer dimana mereka akan mencoba berbagai pengalaman, termasuk dengan game Battlefield Mobile yang rencananya rilis tahun 2022 mendatang.
Farming Simulator 22 Kalahkan Battlefield 2042 untuk Jumlah Pemain Terbanyak di Steam
Berbicara mengenai Battlefield 2042, ternyata game ini dikalahkan oleh game Farming Simulator 22 dari segi jumlah pemain terbanyak di Steam. Game simulasi bercocok tanam itu dirilis pada 22 November kemarin, sekitar satu minggu setelah Battlefield 2042 dirilis.
Tak tanggung-tanggung, Farming Simulator 22 meraih jumlah pemain bersamaan hampir dua kali lebih banyak daripada Battlefield 2042. Untuk mengetahui lebih lanjut, kalian bisa baca selengkapnya melalui artikel Gamebrott di sini.
Itulah informasi mengenai perusahaan EA sedang membuat proyek baru bertajuk “Connected Battlefield Universe” yang akan memperluas seri game Battlefield. Proyek seperti apa yang akan direncanakan oleh EA dengan Battlefield Universe mereka? Mari kita tunggu saja informasi selanjutnya dari perusahaan EA.
Baca juga informasi menarik lainnya terkait Battlefield, Battlefield 2042, EA atau artikel lainnya dari Muhammad Faisal. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com