Versi premium tetap di Origin.
Sejak pengumuman bahwa EA Access akan segera hadir di Steam sekitar akhir bulan Agustus jelang September nanti. Electronic Arts kemudian mengganti nama servis berlangganan video gamenya tersebut menjadi EA Play. Namun sepertinya versi terbaik dari servisnya takkan bisa dinikmati oleh pengguna Steam.
Melansir PCGamesN, Electronic Arts menjelaskan bahwa mereka akan merilis EA Play tanggal 31 Agustus 2020 nanti. Servis ini akan hadirkan akses ke game seperti Titanfall 2, The Sims 4, hingga Need for Speed: Heat hanya dengan membayar lebih murah dari biasanya.
Namun salah satu representatif EA menjelaskan bahwa versi premium atau yang mereka beri nama EA Play Pro (sebelumnya Origin Access Premier) hanya akan tersedia di Origin saja. Versi Steam hanya akan dapatkan EA Play biasa atau Origin Access Basic.
EA Play akan dibanderol seharga US$4.99 atau S$6.45 di area Asia Tenggara perbulannya. Sementara player akan dituntut untuk membayar US$14.99 atau S$19.90 untuk wilayah Asia Tenggara demi berlangganan EA Play Pro secara eksklusif hanya di Origin saja.
Dengan pengumuman tersebut maka secara otomatis pengguna Steam hanya akan mendapatkan versi basicnya saja. Mereka takkan bisa memainkan game yang baru dirilis secara tak terbatas via Steam dan hanya dibatasi selama 10 jam saja. Termasuk dapatkan akses sepuluh hari lebih awal sebelum gamenya rilis yang kembali dibatasi hanya 10 jam saja.
Baca lebih lanjut tentang Electronic Arts, atau artikel video game Jepang dan non-mainstream lain dari Ayyadana Akbar.
For japanese games, jrpg, shooter games, game review, and press release, please contact me at: author@gamebrott.com