Ekspansi Map Genshin Impact 3.6 – HoYoverse perkenalkan Sumeru sebagai main region Genshin Impact baru yang mana juga mendapat banyak ekspansi setelahnya. Salah satu yang paling terbaru adalah munculnya Desert of Hadramaveth yang menjadi bagian dari Sumeru.
Menurut bocoran beberapa leaker, ternyata ekspansi padang pasir Sumeru tak terhenti di sana. Lantas, seperti apa sih region baru ini? Yuk, kepoin bareng, brott!
Bocoran Ekspansi Map Genshin Impact 3.6
Beberapa leaker terkenal ungkapkan bahwa update versi 3.6 nanti bakal kedapatan dua ekspansi besar yang berhubungan dengan Sumeru dan Liyue. Namun ada juga pemain yang menganggap bahwa nantinya hanya akan ada satu ekspansi saja, namun berhubungan erat dengan dua bangsa ini.
Postingan terbaru di subreddit Genshin Impact Leaks bagikan bahwa padang pasir Sumeru akan diperluas lagi. Selain itu, Liyue bakal kehadiran satu area baru bernama “Chenyu Vale” serta satu ‘Divine Tree’ versi Liyue. Selain Liyue, masing-masing dari tiga region lainnya sudah memiliki sebuah ‘Pohon Suci’ yang memainkan peranan penting dalam lore negara tersebut.
Chenyu Vale adalah sebuah area yang sudah disebutkan di set artifact Echoes of the Offering, yang mana kawasan ini dipenuhi oleh gunung serta sungai.
Set artifact ini juga menjelaskan bahwa region Liyue juga memiliki dermaga lain selain Liyue Harbor, yang kemungkinan besar akan hadir di update 3.6 ini. Banyak penggemar juga menduga bahwa dermaga ini terletak di bagian barat Liyue dan terhubung dengan region Fontaine.
Dan menurut leaker Genshin Impact merlin_impact, HoYoverse kemungkinan besar akan lakukan ekspansi Mondstadt terlebih dahulu sebelum kemunculan region Fontaine. Area baru Mondstadt ini bisa jadi berlokasi di bagian utara, dan kemungkinan besar akan perkenalkan karakter legendaris seperti Varka dan/atau Alice.
Penting untuk diingat! Seluruh informasi yang diberikan leaker ini masih belum dapat dipastikan kebenarannya sampai ada informasi resmi dari HoYoverse terkait ekspansi region-region kece ini. Jadi, nantikan terus kabar terbarunya hanya di Gamebrott, ya!
Dialog Venti Genshin Impact Indikasikan Adanya Ekspansi Map Mondstadt
Dunia Teyvat terdiri dari 7 region utama yang masing-masing menjadi representasi 7 elemen di game Genshin Impact. Setiap region juga dijaga dan diatur oleh satu Archon yang memiliki kekuatan hebat. Hingga saat ini, Genshin Impact baru luncurkan 4 region; Mondstadt, Liyue, Inazuma, dan Sumeru.
Dalam event Lantern Rite tahun ini, kita bisa bertemu dengan banyak karakter bintang *5 yang tersebar di seluruh Liyue, salah satunya Venti, sang Anemo Archon. Sebuah dialog Venti Genshin Impact ini indikasikan adanya ekspansi map Mondstadt di update mendatang.
Seperti apa dialognya? Yuk, kepoin artikelnya disini!
Baca juga informasi menarik lainnya terkait Genshin Impact atau artikel lainnya dari Sofie Diana. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com