Electronic Arts Sinyalkan Kelanjutan Franchise Star Wars Jedi

star wars jedi fallen order
Fallen Order merupakan iterasi pertamanya?

Berpindah fokus dari single player ke multiplayer memang menjadi visi dan misi Electronic Arts atau EA selama beberapa tahun terakhir. Namun semuanya berubah setelah Star Wars Jedi: Fallen Order dirilis. Sadarkan publisher yang menjadi salah satu perusahaan terburuk di Amerika tersebut akan kekuatan game single player. Benar saja, mereka sepertinya ketagihan untuk membuatnya kembali.

Meski sempat tuai kontroversi bersama Disney akibat buruknya respon para fans dan pemerintah negara atas kehadiran Star Wars: Battlefront 2. Namun sepertinya respon buruk tersebut berhasil dianulir oleh Star Wars Jedi: Fallen Order buatan Respawn Entertainment. Menariknya, game tersebut rupanya merupakan visi baru Electronic Arts dari franchisenya.


Melalui laporan finansialnya antar investor dan analyst, Chief Executive Officer Electronic Arts, Andrew Wilson melaporkan bahwa hingga saat ini Star Wars Jedi: Fallen Order telah miliki sepuluh juta pemain. Ia menambahkan bahwa Fallen Order merupakan judul pertama dari keseluruhan franchisenya.

Ungkapan Wilson secara tak langsung sinyalkan bahwa Star Wars Jedi merupakan franchise baru Electronic Arts. Sementara cerita Fallen Order yang miliki ending cukup nanggung tersebut, bisa saja dilanjutkan ke seri keduanya.


Tentunya hal tersebut hanya sebatas spekulasi. Karena faktanya, belum ada kejelasan dari Electronic Arts akan kemungkinan seri kedua dari gamenya dikembangkan di masa datang. Kita tunggu saja!


Baca lebih lanjut tentang Star Wars Jedi: Fallen Order dan Electronic Arts, atau artikel video game Jepang dan non-mainstream lain dari Ayyadana Akbar.

For japanese games, jrpg, shooter games, game review, and press release, please contact me at: akbar@gamebrott.com

Exit mobile version