Elliot Gindi, Voice Actor Tighnari Genshin Impact Resmi Dipecat

Elliot Gindi, Voice Actor Tighnari Genshin Impact Resmi Dipecat

Elliot Gindi, Voice Actor Tighnari Genshin Impact Resmi Dipecat

Elliot Gindi, voice actor bahasa Inggris dari Tighnari Genshin Impact sempat menghebohkan komunitasnya lantaran terjerat kasus pelecehan seksual terhadap fans yang masih dibawah umur. Tentunya, komunitas yang mendapat kabar ini marah besar dan meminta pihak HoYoverse untuk segera melakukan tindakan mengingat itu akan merusak citra dari Genshin Impact.

Akhirnya, HoYoverse melakukan tindakan cepat dengan melakukan pemutusan hubungan kerja dengan Elliot Gindi.

Elliot Gindi, Voice Actor Tighnari Dipecat, HoYoverse akan Segera Carikan Pengganti

Elliot Gindi VA Tighnari

Hal ini langsung diumumkan lewat akun Twitter Resmi dari Genshin Impact, dimana HoYoverse dengan berat hati melakukan pemecatan atas dasar melanggar kontrak kerja yang sebelumnya telah disepakati bersama.

Kepada Travelers

Setelah berdiskusi dengan agensi rekaman suara, dengan ini kami mengkonfirmasi bahwa Elliot Gindi, pengisi suara bahasa Inggris dari Tighnari tidak lagi menyuarakan karakter ini pada update kedepannya akibat pelanggaran kontrak.

Saat ini, kami sedang berkomunikasi dengan pihak agensi rekaman suara dalam hal re-casting dan perekaman ulang. Kami akan mengganti suara Inggris Tighnari yang sudah ada secara bertahap baik itu dari cerita maupun voice lines dan akan diumumkan lebih lanjut kedepannya. Terima kasih atas dukunganmu, Travelers!

Twitter Genshin Impact

Untuk kamu yang awalnya kahwatir Tighnari tidak kebagian porsi dalam event atau cerita pada update mendatang, HoyoVerse kini tengah mencari penggantinya dan akan menggunakan pengisi suara baru untuk penampilan Tighnari kedepannya. Sementara, untuk suara yang sudah diperankan oleh Elliot Gindi, akan digantikan secara bertahap lewat update-update versi di waktu yang akan datang.

Elliot Gindi Sudah Meminta Maaf Secara Terbuka

https://twitter.com/ElliotGindiVO/status/1623369356087332870

Mengenai kasus pelecehan yang dilakukannya hingga mengancam akan bunuh diri apabila permintaannya tidak dituruti oleh korban, Elliot Gidhi sudah meminta maaf dengan memposting tweet berisikan surat permintaan maaf secara terbuka.

Surat Terbuka Permintaan Maaf dari

Ia memang mengakui perbuatannya dan tangkapan layar yang menjadi bukti tindakan tidak terpuji tersebut. Namun, ia membantah bahwa telah melakukannya pada fans dibawah umur karena Elliot memang tidak tertarik dan akan menolak mentah-mentah apabila fans yang meminta diperlakukan seperti itu.

HoYoverse Sudah Pernah Melakukan Pemecatan Voice Actor

VA Oz untuk Voice CN Juga Dipecat

Sebagai informasi tambahan, ini bukan pertama kalinya HoYoverse mengambil tindakan tegas atas voice actor mereka yang terjerat kasus serius. Pada tahun 2021 lalu, HoYoverse yang saat itu masih bernama miHoYo memecat Yuantao Li selaku pengisi suara Oz versi Cina karena skandal perselingkuhan.

Dikarenakan Fischl dan Oz merupakan satu paket karakter yang diperankan oleh dua VA, imbas dari pemecatan VA Oz ini membuat Fischl absen untuk cerita-cerita event yang awalnya melibatkan dirinya saat itu. Untungnya, Fischl melakukan comeback pada story event update 2.8 dengan skin gratis yang disukai para penggemarnya serta cerita yang lebih dalam mengenai dirinya pada event tersebut.

Bagaimana? menurut kamu apakah tindakan HoYoverse sudah tepat? Lalu, siapakah yang akan menggantikan suara bahasa Inggris dari Tighnari nantinya?


Baca berita terupdate Gamebrott terkait Genshin Impact dan informasi seputar gaming menarik lainnya dari saya Ananda Pratama. For any further collaboration, Contact me at author@gamebrott.com.

Exit mobile version