Elon Musk Isyaratkan GTA 5 Dapat Dimainkan di Tesla

Elon Musk Gta

Elon Musk Gta

Tesla merupakan salah satu perusahaan teknologi yang saat ini cukup terkenal. Terutama karena CEOnya, Elon Musk yang sering menimbulkan kontroversi. Apalagi berbagai cuitan-cuitannya yang dianggap eksentrik. Belakang ini, ia juga sering membahas tentang kemunculan beberapa game untuk dapat dimainkan di mobil buatannya.

Dilansir dari gamerant, Elon Musk isyaratkan GTA 5 dapat di mainkan di Tesla. Melalui cuitan twitternya, kembali Elon Musk memberikan sebuah penyataan unik. Ia menyatakan bahwa hanya masalah waktu sebelum orang-orang mencuri sebuah Tesla, saat ia bermain GTA 5 di dalam sebuah Tesla.

Cuitan tersebut mengisyaratkan GTA 5 bakal dapat dimainkan di Tesla Arcade. Tesla Arcade merupakan fitur bermain game dalam mobil Tesla. Sebagaimana sebelumnya Elon Musk berhasil membawa beberapa game ke Tesla seperti Minecraft, Pokemon Go, Pac-man, dan Mario Cart. Ia juga sempat membuat cuitan tentang kemunculan The Witcher, namun sampai saat ini belum dikonfirmasi.

Oleh karena itu hal ini jadi salah satu hal menarik dari CEO Tesla. Mobil karyanya mulai menarik penggemar game dengan strategi cuitan eksentriknya. Harapannya isyarat tersebut benar-benar terjadi mengingat GTA 5 juga telah resmi mendapatkan kabar untuk dapat dimainkan di konsol generasi terbaru PS5.


Baca juga artikel artikel lainnya di Gamebrott atau artikel video game menarik lain dari Aru Akasa.

Exit mobile version