Teruntuk kalian yang demen mengikuti perkembangan musik, tentu tidak akan asing mendengar nama Eminem. Artikel kali ini tidaklah membahas apa yang tengah dikerjakan rapper bernama asli Marshall Mathers tersebut, melainkan ada sebuah hal menarik. Seakan ikuti hype, Eminem kini resmi miliki NFT senilai 6 Miliar Rupiah.
Miliki Sebuah Kemiripan
Bored Ape Yacht Club (BAYC) merupakan sebuah marketplace NFT di mana mereka memfokuskan NFT yang umumnya ditaksir mahal. BAYC menawarkan collectibles dalam bentuk monyet-monyetan dengan berbagai macam atribut. Meski dibanderol mahal, belum ada collectibles dari BAYC yang masuk dalam daftar NFT termahal di dunia.
Entah ingin ikuti hype atau hal lainnya, namun Eminem seakan serius terjun dalam dunia non-fungible token yang masih belum miliki regulasi ini.
Ia membuktikan keseriusannya dalam dunia NFT dengan membeli sebuah monyet-monyetan dari BAYC senilai 6 Miliar Rupiah. Bila dikonversikan ke Ethereum (ETH), angka tersebut menghasilkan 123.45 ETH, yang menurut kami sebuah angka yang cukup ‘unik’.
Tak hanya sekedar membakar uangnya di dunia NFT, rapper bernama asli Marshall Mathers ini ternyata benar-benar koleksi NFT. Berdasarkan informasi yang dibeberkan Decrypt, setidaknya ada sekitar 15 NFT yang ia miliki di marketplace OpenSea bernama Shady_Holdings.
Sayangnya, ketika kami mencari nama tersebut, yang keluar hanyalah notifikasi 404 Not Found, padahal sebelumnya kami benar-benar bisa mengakses profile-nya.
Untuk membuktikan kebenaran hal tersebut, seorang member BAYC, GeeGazza, dalam cuitannya menyatakan kegembiraannya karena sang rapper, Eminem, benar-benar membeli monyet-monyetannya.
Sebelumnya, GeeGazza memang sangat berharap bahwa suatu saat nanti sang rapper mau membeli NFT yang ia miliki.
Dan pada awal tahun, ternyata hal tersebut benar-benar terjadi, bahkan digunakan sang rapper sebagai profile picture Twitter-nya.
Sekilas, NFT monyet-monyetan tersebut miliki sebuah kemiripan dengan style sang rapper. Berkat masuknya Eminem, ia berhasil mendongkrak nilai dari monyet-monyetan dalam bentuk NFT tersebut menjadi semakin bernilai.
Baca juga informasi menarik lainnya terkait Tech atau artikel lainnya dari Bima. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com