Epic Games Bantah Fortnite Akan Hadir di Console KW Soulja Boy

Soulja Fortnite ds1 1340x1340

Dalam beberapa bulan terakhir, Rapper yang sempat populer di tahun 2006 – Soulja Boy umumkan apabila dirinya kini “miliki” deretan console untuk dirilis. Namun ternyata console-console yang dijual tersebut hanyalah console KW yang dia dropship dari website lain seperti Aliexpress atau Newegg kemudian dia naikan harganya hingga 4 kali lipat. Untuk lebih buruknya lagi ialah seluruh console tersebut dipromosikan miliki ribuan game yang tentu saja ialah rom ilegal milik Nintendo, Sony, Sega dan lain-lain. Untuk menjawab pers buruk tersebut, dia ungkap bahwa dirinya telah lisensi seluruh game tersebut, tetapi tentu saja itu bohong semata dan pada akhirnya seluruh deretan console pertamanya ditarik setelah dapatkan peringatan dari Nintendo.

Tak lama setelah ditarik, dia kembali lagi dengan bisnis console game dengan trik yang sama yaitu dropshipping, tetapi kali ini tanpa menyebutkan apabila console tersebut akan miliki rom sama sekali. Pada salah satu interview terbarunya bersama The Breakfast Club, dia sebutkan apabila console selanjutnya dapat mainkan game teranyar dari Epic Games – Fortnite. Epic Games tentu saja langsung membantah klaim tersebut mentah-mentah.

Dilansir dari Dualshockers, Epic Games jelaskan apabila Fortnite tidak akan dapat dimainkan di sistem yang telah jailbreak, rooted ataupun modded, yang kemungkinan besar terjadi nantinya pada console “milik” Souljaboy selanjutnya. Hal ini dikarenakan sistem tersebut rawan menjadi sarang hadirnya hacker, maka untuk saat ini pemain hanya dapat memainkan game battle-royale tersebut lewat hardware yang memang telah resmi didukung Epic Games seperti PC, PS4, Xbox One, Switch, dan IPhone.

Ini bukan kali pertama studio developer menolak mentah-mentah terlibat dalam bisnis Soulja Boy. Ubisoft juga sempat melakukan hal serupa ketika console Fuze – console berbasis android yang dirilis di Cina 2 tahun lalu, disebut-sebut mendapatkan support penuh oleh Ubisoft. Sayangnya Pria ini tidak pernah mau menerima kenyataan bahwa dia tidak ciptakan apa-apa sama sekali dan selalu menganggap seluruh orang yang memberikan kritik sebagai orang rasis yang tidak senang dia mencoba sukses kembali.


Baca juga berita lainnya terkait Soulja Boy atau artikel lain dari penulis ini.

Exit mobile version