Event Game Terakbar Tokyo Game Show 2018, Umumkan Jadwal dan Tema Yang Hendak Diusung

TGS2018
Event Game Akbar

Event game yang ditunggu-tunggu media, gamer dan khalayak ramai akhirnya mengumumkan tema yang hendak diusung tahun ini.  CESA (Computer Entertainment Suppliers Association) juga merilis jadwal pelaksanaan event yang diadakan tanggal 20-23 September 2018.  TGS 2018 akan dihelat di Chiba, tepatnya di venue Makuhari Messe.

Dengan mengusung tema “The Opening of a New Stage“, TGS 2018 akan memfokuskan pada event “e-Sports X”, di mana event tersebut akan mendapat venue dan cakupan internasional yang lebih luas.  Broadcasting juga akan menjadi fokus utama, di mana Twitch dan NicoNico akan memperluas viewership global yang mereka miliki, khususnya untuk event e-Sport.

TGS 2018 akan terbagi menjadi: General Exhibition, Smartphone Game Corner, Romance Game Corner, Game School Corner dan Family Game Park, e-Sports Corner, VR/AR Corner, Indie Game Corner dan Merchandise Corner.  Pengunjung dapat memilih dan menikmati corner sesuai preferensi mereka.

Selain itu, terdapat beberapa acara seperti: Global Game Business Summit, The Sense of Wonder Night 2018 yang berfokus pada ide dan protoype,  TGS Forum 2018 yang membahas tren di dunia bisnis dan teknologi, serta The International Party yang ditujukan untuk dari dunia bisnis dan media.

Semoga kita dapat melihat kejutan-kejutan menarik di event ini ya brott!

source: dualshockers

Exit mobile version