Mereka ingin mendengar langsung keluh kesahmu.
Sejak kehadiran Fairy assist dan event White Day di Black Desert SEA, Pearl Abyss nampaknya semakin percaya diri untuk membuat berbagai event demi menghidupkan komunitasnya. Tak hanya event online, kali ini mereka juga akan gelar event offline untuk saling berbagi dan mendengarkan keluh kesah player secara langsung sembari membagi hadiah.
Bertajuk “Voice of Adventurers” yang kali ini telah memasuki seri kedua, event offline ini akan berimu kesempatan untuk bertemu dengan para developer langsung di Jakarta pada tanggal 30 Maret nanti. Pearl Abyss telah mempersiapkan dengan baik dan siap mendengar keluh kesahmu. Detilnya hanya akan diberikan bagi kamu yang mendaftarkan diri. Sayangnya, pendaftarannya saat ini sudah ditutup.
Untuk menyambut “Voice of Adventurers II”, event online Orchid Blossom akan berimu orchid setiap jamnya. Kamu bisa mendapatkan maksimal sepuluh orchid yang bisa kamu jual ke NPC seharga 500,000 silver. Event ini akan dilaksanakan mulai tanggal 21-27 Maret nanti.
Selain event tersebut Pearl Abyss juga menjelaskan bahwa fairy-mu saat ini akan bisa melakukan “Rebirth” dengan menggunakan Fairy Queen’s Might yang akan mereset semua skill dan levelnya. Ia juga bisa diupgrade menggunakan fitur “Sprouting” saat levelnya telah capai level maksimal. Namun perlu diingat, mereka hanya bisa melakukannya sekali dan tak semuanya bisa sukses. Kamu bisa memberi Sweet Honey Wine dan Ornette’s Dark Honey Wine untuk memperbesar kemungkinan suksesnya. Fairy yang sukses melakukannya akan mendapatkan buff yang lebih kuat, sementara mereka yang gagal takkan bisa melakukannya lagi selain melakukan reborn.
Black Desert SEA saat ini sudah bisa dimainkan di PC. Kamu yang penasaran dengan updatenya bisa mengikuti laman berikut.