Facebook kelihatannya masih melihat potensi yang masih bisa digali dari game-game yang dihadirkan di dalamnya. Apalagi animo yang masih sangat besar untuk game-game berbasis Facebook yang juga semakin menguatkan statusnya sebagai media sosial dimana semua orang dapat berinteraksi, termasuk lewat game. Hal itulah yang kelihatannya mendorong Facebook untuk mengembangkan ketersediaan game tersebut ke ranah mobile. Namun bukannya mengeluarkan game-gamenya secara terpisah seperti yang dilakukan oleh Line, Facebook memasukkan game-game tersebut ke dalam aplikasinya yaitu Facebook Messenger untuk mobile.
Baru saja dirilis minggu ini, fitur ini kini masih terbatas untuk 30 negara saja, dimana sayangnya Indonesia masih belum mendapat dukungannya. Namun bagi kamu yang sudah tidak sabar untuk mencobanya bisa mengakalinya menggunakan VPN. Layanan yang diberi nama Instant Games ini hanya mendukung smartphone dengan OS iOS 8 keatas dan Android Lollipop keatas. Instant Game ini sendiri memanfaatkan HTML 5 yang kini memang didukung oleh berbagai macam smartphone sehingga kamu tidak perlu menginstal aplikasi game baru untuk memainkannya.
Cara menggunakannya pun sangat mudah, kamu hanya cukup masuk ke dalam aplikasi Messenger dan masuk ke dalam chat orang yang kamu ingin ajak bermain. Di bagian bawah chat akan ditemukan gambar joystick, tekan ikon tersebut dan pilih game yang kamu ingin mainkan bersama temanmu tersebut. Setelah kamu selesai memainkan ronde permainan tersebut kamu bisa menantang teman yang kamu chat tersebut untuk menandingi nilai yang kamu peroleh.
Game-game yang didukung sendiri sangat bervariatif mulai dari game-game klasik arcade seperti Galaga, dan Space Invader hingga ke berbagai mini games baru yang memang cocok dimainkan untuk waktu singkat dan dapat digunakan untuk berkompetisi antar pemainnya. Tentunya bila nantinya layanan Instant Games ini telah beroperasi penuh untuk semua negara maka kamu akan sering mendengar notifikasi chat yang berisi ajakan bermain game dari teman-temanmu, yang kini akan lebih dilengkapi dengan screenshot nilai yang mereka dapat.
Bagaimana menurutmu, apakah kamu melihat bahwa hal ini merupakan keputusan baik untuk Facebook, dimana kamu dan teman-temanmu bisa saling berkompetisi sembari memainkan game-game yang ada langsung dari messengermu. Ataukan kamu merasa layanan ini nantinya hanya akan membuat Messenger semakin berat dan keluar arah dari fungsi awalnya untuk berkomunikasi?