Facebook baru saja mengumumkan sebuah produk terbaru mereka, yaitu sebuah aplikasi video teleconference. Informasi ini, pertama kali diumumkan oleh sang pendiri dari Facebook, yaitu Mark Zuckerberg.
Mark mengumumkan produk terbarunya ini melalui siaran yang dilakukan secara Online. Produk terbaru dari facebook ini diberi nama Messengger Room, produk tersebut memiliki fitur untuk melakukan panggilan video call hingga 50 orang dalam satu room(ruangan).
“Kehadiran pesan video bukan hal baru bagi kami. Namun, itu adalah area yang ingin kami perdalam dan hal itu sesuai dengan tema kami secara umum,” jelas Zuckerberg.
Untuk mengakses Messenger Rooms, kamu bisa mengaksesnya melalui Facebook atau aplikasi Messenger. Saat ini, fitur ini sudah tersedia di Facebook di hampir sebagian besar negara. Berbeda dengan versi web, pada aplikasi Messenger, menurut mark baru akan dirilis dalam beberapa minggu ke depan.
Para penyelenggara video konferensi juga bisa menentukan apakah ingin membuka telekonferensi secara publik atau ingin menguncinya dengan peserta-peserta undangan saja. Untuk bergabung, para peserta yang bergabung tidak harus memiliki akun Facebook.
Sehingga, mereka bisa langsung bergabung ke Messenger Rooms lewat tautan yang dikirim pengundang. Panitia atau admin telekonferensi juga bisa menghapus peserta kapan saja dan bisa melaporkan peserta ke Facebook jika dinilai berperilaku buruk.
Facebook juga menyebut jika panggilan pada Room tak akan terenkripsi seperti pada WhatsApp. Namun, mereka mengklaim jika tak akan melihat atau mendengar percakapan yang dilakukan oleh para pengguna.
Sumber : The verge
Jangan lupa untuk membaca artikel dan berita menarik lainya tentang tech dari Rizki