Fakta March 7th – Sudah hampir dua tahun usia Honkai: Star Rail sejak perilisannya pertama kali pada tahun 2023 lalu dengan March 7th sebagai ikon utama untuk game ini. Sudah lama berjuang bersama, namun sampai hari ini masih banyak misteri yang mengelilingi si cantik bersurai gulali tersebut. Membuat karakternya jadi tak kalah menarik dari Trailblazer, Sang Protagonist itu sendiri.
Maka, artikel ini akan memuat beberapa fakta March 7th Honkai Star Rail yang belum banyak diketahui.
Daftar isi
Fakta March 7th Honkai Star Rail

Di bawah ini adalah beberapa fakta menarik March 7th HSR yang harus kalian ketahui:
1. Siapa itu March 7th?

March 7th adalah anggota Astral Express yang memegang elemen Ice dan path Preservation. Yang di versi 2.4 March 7th membuka path dan elemen baru, yakni Imaginary Hunt. Memiliki perawakan yang ceria, tidak pantang menyerah, agak ‘bego’ dikit apalagi jika disandingkan dengan Trailblazer.
Gadis muda yang unik dan bersemangat pada semua hal yang seharusnya diminati oleh gadis-gadis seusianya. Menjadi warna baru di Astral Express dan kerap membuat Dan Heng menggeleng kepala oleh tingkahnya.
2. Asal Mula Nama March 7th

Dia ditemukan oleh anggota Astral Express jauh sebelum timeline sekarang berjalan. Yang mana saat itu, dia ditemukan melayang lepas di tengah angkasa dengan tubuh dibalut semacam es.
Dan ketika dia dibawa ke kereta, ternyata dia tak memiliki ingatan apapun; baik mengenai masa lalunya atau siapa dirinya. Dia tidak bisa menjelaskan siapa dirinya, darimana dia berasal, dan bagaimana dia bisa terjebak di es dan melayang di angkasa.
Sebab tak tahu arah tujuan akan kemana, dia akhirnya memutuskan untuk menjadi bagian dari Astral Express. Dan nama yang dia gunakan merujuk pada hari dimana dia memulai hidup barunya sebagai Keluarga Express.
3. Sangat Menyukai Fotografi

Seperti yang kita ketahui, March 7th sangat menyukai kegiatan fotografi. Adapun alasan utama mengapa dia sangat menyenangi kegiatan ini adalah “gadis sepertinya seharusnya suka melakukan ini”. Selain itu, menurutnya semua hal yang dia abadikan dalam gambar tidak akan terlupakan.
Hal ini dinilai masuk akal, sebab dia tidak bisa mengingat masa lalunya. Dan kegiatan potret memotret ini boleh jadi adalah salah satu cara agar hal serupa tidak terjadi. Dan semisalkan terjadi, dia tidak akan kesulitan untuk mengingat apa saja yang sudah dia lewati.
4. Six-Phased Ice Bukan Es Biasa

Kemampuan March 7th adalah “Six-Phased Ice”, es sama yang membelenggu tubuhnya ketika dia ditemukan melayang di angkasa. Dia bersikeras bahwa es miliknya bukan es biasa, dan hal ini juga dibenarkan oleh Welt.
Welt mengatakan bahwa es ini berkaitan dengan Imaginary Law, artinya es itu tidak bisa diubah oleh kekuatan eksternal manapun. Six-Phased Ice inilah yang menemani dirinya di sepanjang pertempuran.
5. Masa Lalunya Masih Misteri

Seperti yang sudah penulis jelaskan di poin pertama, baik pemain bahkan March 7th sendiri tidak tahu menahu bagaimana masa lalunya, siapa dia sebenarnya, dan bagaimana dia bisa terjebak dan melayang di angkasa.
Meskipun dia telah menemukan jalan hidup baru sebagai anggota Astral Express, bukan berarti dia tidak pernah mencoba untuk mencari tahu mengenai masa lalunya. Dan hal ini pernah coba ia implementasikan di Companion Quest Fu Xuan.
Di Quest tersebut, March 7th tampak meminta tolong pada sang Master Diviner untuk membantunya mencari jawaban mengenai masa lalunya lewat Matrix of Prescience. Sayangnya, segala usaha yang sudah dilakukan oleh Fu Xuan tidak membuahkan hasil.
Dan seorang Memokeeper juga menyarankan agar March lebih berfokus pada apa yang dia alami sekarang dan tidak mencari-cari tahu lagi tentang masa lalunya.
Itulah informasi mengenai fakta menarik March 7th Honkai Star Rail yang baru diketahui sejauh ini. Daftar ini tidak menutup kemungkinan akan mengalami penambahan dan perubahan di kemudian hari sebab perjalanan March 7th yang masih panjang di Honkai Star Rail.
Bagaimana menurut kalian, brott? Adakah fakta March 7th lainnya yang kalian ketahui dan tak kalah menarik untuk dibahas? Bagikan di kolom komentar, ya!
Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait HSR atau artikel lainnya dari Sofie Diana. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com