Tak dapat dipungkiri bahwa, Final Fantasy VII jadi salah satu game RPG yang akan selelu membekas dalam memori. Tentunya banyak fans rindu akan game tersebut, namun setelah 22 tahun lamanya, akhirnya Square Enix akan segera menghidupkan Final Fantasy VII dengan berbagai peningkatan signifikan melalui remake.
Namun, walaupun demikian, para fans nyatanya juga tak mau kalah untuk menghidupkan judul legendaris tersebut. Melalui DREAMS, seorang kreator bernama sosetsuken5360 coba mereka ulang Final Fantasy VII, tentunya dengan gameplay yang berbeda serta visual yang jauh lebih menawan pula.
Bagi kalian yang kurang familiar dengan DREAMS, ia merupakan sebuah software bagi para gamer untuk menuangkan kreativitasnya melalui PlayStation 4. Tentunya juga jadi kanvas yang cocok untuk kalian yang suka menciptakan sebuah game, melalui DREAMS sendiri, telah ada banyak game menarik yang bermunculan.
Sayangnya, Final Fantasy VII racikan sosetsuken5360 ini hanya hadir dalam bentuk demo, belum ada informasi lebih lanjut, apakah ia akan merampungkan proyek ambisiusnya ini atau sebaliknya.
Baca juga berita atau artikel menarik lainnya dari Author.
Contact: erenhartd@gamebrott.com