Skin keren berikut bisa kamu dapatkan di event baru Apex Legends.
Menjadi salah satu legend dengan kemampuan fleksibel, Rampart dinilai cukup lemah oleh para fans Apex Legends. Perannya sebagai defender memang tak begitu memiliki pengaruh cukup besar, namun kemampuan yang bisa digunakan di manapun, baik gedung tertutup maupun area terbuka masih menjadikannya legend yang patut ditakuti jika digunakan dengan baik.
Sejak perilisannya, Rampart hanya mendapatkan skin bonus yang tak sebanyak legend lain khususnya Wraith, Revenant, maupun Pathfinder. Namun kini, fans Rampart akan bisa menikmati legend asal India tersebut dengan skin legendary baru yang bisa didapatkan secara cuma-cuma melalui event Apex Legends minggu depan.
Respawn mengumumkan event baru Thrillseekers yang cukup berbeda dari event sebelumnya di Apex Legends. Ini karena ia akan berjalan cukup lama yakni mulai 13 Juli 2021 hingga 3 Agustus 2021, dengan ragam bonus yang terdiri dari tiga lajur berbeda dan akan berjalan secara berkala.
Dalam event ini Respawn akan tambahkan map Arena baru bernama Overflow dengan lava dan uap yang menghiasi areanya. Respawn menjelaskan bahwa map ini akan mempersulit player untuk melihat rencana tim musuh di awal permainan. Overflow juga akan fokus pada pertempuran jarak dekat dan menengah meskipun miliki kesempatan untuk melakukannya dari jarak jauh.
Terdapat tiga lajur hadiah yang masing-masing akan berjalan selama satu minggu. Salah satu hadiah yang patut ditunggu tentu saja skin legendary untuk Rampart yang terlihat jauh lebih baik jika dibandingkan skin serupa di daftar unlock. Menariknya, ia bisa dibuka di minggu pertama jika player menyelesaikan tantangan yang diberikan.
Tak hanya itu saja, event store akan hadirkan skin terbatas yang terdiri dari skin Revenant, Pathfinder, Mirage, dan Gibraltar.
Respawn juga hadirkan kembali skin lawas dari beberapa event di tahun-tahun sebelumnya dalam Summer Splash Sale. Tercatat bahwa skin Voidwalker untuk Wraith akan bisa dibeli dengan bundle 40 Apex Pack seharga 3950 Apex Coin.
Baca lebih lanjut tentang Apex Legends, atau artikel video game Jepang dan non-mainstream lain dari Ayyadana Akbar.
For japanese games, jrpg, shooter games, game review, and press release, please contact me at: author@gamebrott.com