Fans The Legend of Zelda – Telah diumumkan secara resmi franchise game The Legend of Zelda akan mendapatkan sebuah adaptasi film. Adaptasi tersebut akan dikerjakan oleh studio Sony Pictures.
Pengumuman ini pun mendapatkan banyak antusias dari para fans yang sudah lama menantikan adaptasi film dari game favorit mereka. Namun tidak sedikit dari mereka yang merasa ragu-ragu dengan adaptasi film ini. Kenapa?
Adaptasi Film Resmi Diumumkan, Fans The Legend of Zelda Merasa Ragu-ragu
Informasi ini sedang ramai diperbincangkan oleh para gamer terlebih penggemar seri The Legend of Zelda di komunitas maupun sosial media seperti Twitter ‘X’. Itu karena mereka merasa ragu dengan kualitas yang akan dihasilkan dari adaptasi tersebut.
Berbagai macam alasan yang muncul dari mereka, dan salah satunya adalah keterlibatan Avi Arad selaku Produser adaptasi film The Legend of Zelda. Perlu kalian ketahui, Avi Arad adalah seorang Produser Film, CEO Toy Biz (1990), Chief Creative Officer di Marvel Entertainment, sekaligus Chairman, CEO, dan juga sebagai Founder dari Marvel Studios.
Dalam dunia perfilman, dia memiliki peran sebagai Executive Producer dalam banyak film, seperti Spider-Man Into Spider-verse/Across the Spider-verse, Iron-Man (2008), Morbius (2022) dan masih banyak lagi.
Selain itu nama Wes Ball (Sutradara) dan Derek Connolly (Writer) juga di mention oleh para gamer. Ketiga nama tersebut mendapatkan berbagai macam respon dari fans membuat mereka jadi merasa ragu-ragu dengan hasil akhir dari adaptasi filmnya.
Reaksi dari Fans
Berikut ini beberapa reaksi dari fans yang merasa ragu-ragu dengan pengumuman adaptasi film The Legend of Zelda.
Meskipun mendapatkan rasa keraguan dari para gamer, banyak dari mereka berharap besar adaptasi film dari game favorit mereka bisa bagus. Mereka berharap adaptasi ini memiliki kualitas seperti film animasi Mario, mempertahankan ciri khas Zelda dan menunjukkan banyak referensi dari gamenya.
Berikut ini beberapa reaksi positif mereka dari pengumuman adaptasi film Zelda.
Itulah informasi mengenai fans The Legend of Zelda merasa ragu-ragu dengan pengumuman adaptasi filmnya. Bagaimana menurut kalian? Apakah kalian hype dengan pengumuman film dari game Zelda ini?
Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait The Legend of Zelda atau artikel lainnya dari Muhammad Faisal. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.