Far Cry 5: Arcade Mode Ajak Gamer Ciptakan Level Idaman Sendiri

bvose2sziy4ykvxyzslq 1

Map Editor telah ada sejak dirilisnya Far Cry 2, namun tak pernah dipakai segila mungkin oleh komunitas game ini lebih menyukai konten campaign yang ada di game ketimbang multiplayer. Fitur ini pada akhirnya hanya menjadi “fitur tambahan” semata dengan tak ada seorangpun yang benar-benar tertarik memakainya. Far Cry 5 tampaknya akan mengubah hal tersebut.

Ubisoft umumkan Arcade Mode untuk Far Cry 5. Pada mode ini, kamu tak lagi sekedar membangun map untuk multiplayer, tetapi membangun level yang bisa dimainkan secara solo, co-op ataupun PVP. Sistem kerjanya pada dasarnya sama seperti yang dimiliki oleh LittleBigPlanet , Super Mario Maker dan juga Doom Snapmap, kamu membangun level sesukamu dengan pilihan 7000 objek yang ditawarkan game yang beberapa dari objek ini dipinjam dari beberapa game Ubisoft lainnya seperti Watch Dogs dan Assassin’s Creed Unity.


Sebagai pembuka nanti, Ubisoft telah bangun beberapa level buatan dari mereka langsung untuk perlihatkan potensi besar yang dapat kamu lakukan dari level editor ini. Dan untuk membuat mode ini lebih menarik, arcade mode akan miliki sistem progresi sendiri yang dimana setiap kali kamu selesaikan suatu level, kamu akan dapatkan hadiah yang bisa digunakan untuk campaign mode. Ubisoft akan dukung sepenuhnya fitur komunitas ini, dan berjanji akan berikan 6 update besar setelah rilis nanti yang menambahkan asset lebih banyak lagi untuk pemain gunakan pada level mereka.

Mode ini miliki potensi yang sangat besar apabila dapat dimamfaatkan dengan baik oleh gamer. Kita tunggu saja nanti berapa orang yang akan ambisius membangung mini-campaign dari level editor ini.

Far Cry 5 akan dirilis pada 27 Maret mendatang untuk PC, PS4 dan Xbox One. Arcade mode akan hadir untuk semua platform ini tanpa perbedaan apapun dan dirilis bersamaan.

Source: Gamerevolution

Exit mobile version