Hewan dan “Meme” memang adalah suatu bentuk perpaduan estetika yang cukup berseni di dunia maya. Karena kombinasi tersebut betul-betul mampu menghadirkan ketertarikan yang bisa membuat para manusia merasa betah dalam memperhatikannya. Baik itu didasari oleh berbagai keunikan, kekonyolan, hingga kegemasan yang tak bisa diungkap dengan kata-kata, developer indie asal Taiwan yang bernama Digital Crafter ingin coba mengadaptasikan momen tersebut ke dalam satu game yang baru saja mereka buat dan rilis.
Dengan judul Fight of Animal, game ini menariknya mengambil genre sebagai game fighting. Karakter-karakter yang dihadirkan semuanya merupakan sekelompok hewan. Namun, dengan tampilan model antropomorfik yang terlihat lebih ikonik dari referensi sejumlah meme hewan di internet. Contoh trailernya bisa kamu lihat sendiri melalui video di bawah.
Game ini menampilkan sekumpulan hewan-hewan seperti anjing, kucing, hingga hasil kawin silang dengan gorillla dan gagak yang dikemas seperti layaknya para petarung-petarung bela diri di dalam game Street Fighter maupun Tekken. Meski begitu, Fight of Animals untungnya masih membawa kesan bermain yang lebih friendly untuk para pemain yang tidak terlalu fasih dalam mendalami game fighting. Dimana beragam kombo-kombo uniknya sangat tergolong mudah untuk dieksekusikan secara maksimal.
Game tersebut pun kebetulan sudah resmi rilis sejak tanggal 19 Desember lalu di Steam. Bila tertarik, kamu bisa langsung coba membelinya dengan harga Rp 49.000 (atau Rp 44.100 dalam promo diskon 10% sampai sekitaran besok)
Link Download: Steam
Baca pula informasi menarik lain seputar dunia video game dari saya, Ido Limando.