Film Tomb Raider dan Thief Sedang Dalam Proses

Sempat dirumorkan jika Square Enix akan mempergunakan franchise mereka untuk menjadi film, kini hadir kabar jika kedua franchise mereka, Tomb Raider dan Thief sedang dalam proses. Tomb Raider akan disutradai oleh Roar Uthaug, Sutradara dari film The Wave, dan ingin membuat film Tomb Raider sama seperti game reboot tahun 2013 nya. Bagi nya, karakter Lara Croft sangat “seperti manusia yang sebenarnya” dan ingin mencoba hal yang sama pada film nya.

Uthaug sendiri mengakui kalau dia menyukai game Tomb Raider dari pertama. “Saya selalu suka karakter wanita yang kuat dan aku punya karakter perempuan yang kuat di beberapa film ku, jadi kurasa ini adalah sesuatu yang menarik”. Film ini sendiri akan menjadi “Modern Action” berdasarkan interview bersama sutradara sendiri dan script nya akan ditulis oleh penulish Transformer 5 mendatang, Geneva Robertson-Dwett.

Untuk Film Thief sendiri dapatkan producer dari The Departed yaitu Roy Lee dan Hitman yaitu Andrian Askarieh. Serta Thief juga akan ditulis oleh Adam Mason dan Simon Boyes yang dikenal telah menulis script film Misconduct dan Not Safe For Work, film tentu akan mengadaptasi cerita di game yang merupakan dark fantasy tentang pencuri handal yang mencoba mengembalikan freedom masyarakat dari kekuasaan pengguna magic, bisa kita bilang ini versi complex nya Robin Hood bagi anda yang belum pernah memainkan Thief.

Belum ada kabar kapan kedua film tersebut akan hadir ataupun pemeran tiap karakter nya, kita tunggu saja kabar selanjutnya.

Exit mobile version