Final Fantasy Brave Exvius dan Kingdom Hearts Union Cross Hadirkan Event Kolaborasi

ffbe
Event kolaborasi keduanya di game mobile.

Selain untuk menggaet fans baru, event kolaborasi merupakan cara paling mudah untuk mengembalikan player lama agar memainkan video gamenya kembali. Event ini biasanya hanya ditujukan untuk game online. Namun tak menutup kemungkinan game offline juga mendapatkannya. Dari sekian banyak publisher, Square-Enix juga melakukan event kolaborasi tersebut. Kali ini mereka hadirkan kerjasama dengan game mobile mereka yang lain. Final Fantasy Brave Exvius dan Kingdom Hearts Union X (Cross).

Melalui press releasenya, Square-Enix umumkan event kolaborasi antara dua game mobile mereka, Final Fantasy Brave Exvius dan Kingdom Hearts Union X (Cross). Event yang akan berjalan hingga tanggal 3 Oktober ini akan berimu tantangan untuk kalahkan boss Heartless: Large Body di Final Fantasy Brave Exvius dengan menyelesaikan Stage 1 dari Big Bonus Challenge di Kingdom Hearts Union X (Cross).

Menyelesaikannya akan berimu satu dari 10+1 summon yang akan jamin unit bintang 5, Starlight weapon dan aksesoris Sora Medal untuk Final Fantasy Brave Exvius. Sementara Kingdom Hearts Union X (Cross) akan berimu satu dari 10-medal draw yang berisi supernova medal, 90 gem, 1000 jewel, dan boneka Riku dari seri ketiganya.

Selain konten di atas, kamu juga akan bisa melakukan limited-time summon untuk mendapatkan Riku, Sephiroth, Cloud, dan Sora. Tantangan baru berupa raid boss Large Body. Hingga trial boss Behemoth yang akan dimulai tanggal 27 September nanti di Final Fantasy Brave Exvius. Sementara Kingdom Hearts Union X (Cross) akan tantangmu untuk mengalahkan raid boss Leviathan.

Baca terus tentang Final Fantasy Brave Exvius dan Kingdom Hearts Union X (Cross) atau tulisan menarik lain dari Ayyadana Akbar.

contact: akbar@gamebrott.com

Exit mobile version