Sudah siap melihat ketampanan dan kecantikan Squall dan Rinoa?
Nostalgia mungkin itulah yang dirasakan fans Final Fantasy VIII tahun ini. Pasalnya sejak diumumkan di E3 2019 kemarin dengan membuat Squall benar-benar menjadi “best looking guy” karena tampilan visualnya tak lagi kotak-kotak dan informasi bahwa versi PC dari Final Fantasy VIII Remastered akan miliki fitur eksklusif. Rupanya Square-Enix diam-diam telah merampungkan gamenya. Game yang kental akan kisah cinta romantis antara Squall Leonhart dengan Rinoa Heartily ini akhirnya siap dirilis tanpa harus membuat para fans menunggu lebih lama.
Melalui trailer terbarunya, Square-Enix yakinkan fans bahwa Final Fantasy VIII Remastered akan dirilis tanggal 3 September 2019 di PC, PlayStation 4, Nintendo Switch, dan Xbox One. Selain tampilan visual yang diperjelas, versi remaster juga akan berikan fitur khusus yang akan membuatmu nyaman dalam mengeksplorasi dan mempercepat battlenya. Kamu yang membeli gamenya via PlayStation 4 akan bisa mendapatkan Final Fantasy VIII Static Theme. Sementara versi PCnya akan berimu semua GF, Max Gil, semua item, dan fitur eksklusif lainnya.
Untuk berita terbaru tentang Final Fantasy VIII Remastered, kamu bisa mengikuti link berita kami berikut. Kamu juga bisa membaca artikel menarik lain dari Ayyadana Akbar.
contact: akbar@gamebrott.com