[First Impression] Trine 4 The Nightmare Prince – Mimpi Buruk yang Indah Dimulai!

20190905063241 2

Dari sekian banyak franchise side scroller diluar sana, nama Trine tentu jadi bagian yang tak asing lagi. Franchise yang terkenal akan keindahan visual dibalut mekanik petualangan penuh puzzle yang menantang tersebut memang telah melekat di hati para fans.

Setelah sukses dengan ketiga serinya, akhirnya sebentar lagi seri keempatnya – Trine 4 The Nightmare Prince akan segera meluncur di bulan depan. Bila dilihat dari segudang screenshot dan gameplay trailer yang telah beredar, game tersebut terlihat jauh lebih indah dari ketiga seri sebelumnya, namun benarkah demikian?

Beruntungnya, kami mendapat kesempatan dari Modus Games, Frozenbyte, & THQ Nordic untuk mencicipi game ini sebulan lebih awal dari perilisannya. Dan melalui 3 jam pertama preview access, kami bisa menjawab bahwa Trine 4 memang benar terlihat jauh lebih memukau dari sebelumnya.

Masih ditemani ketiga karakter sebelumnya – Amadeus, Pontius, dan Zoya.

Kalian masih akan ditemani 3 karakter terdahulu – Amadeus, Pontius, dan Zoya, kali ini ketiganya ditugaskan mencari sosok pangeran yang hilang. Sesuai judulnya – “The Nightmare Prince”, sang pangeran tersebut memang sengaja mengurung diri karena selalu dihantui mimpi buruk yang berakhir menjadi nyata.

Masalah mimpi buruk sang pangeran sekaligus menjadi awal mulainya petualangan yang indah.

Namun, alih-alih tampil suram, tema berpondasikan mimpi buruk sang pangeran tersebut justru terlihat sangat indah. Kalian yang sempat jatuh hati pada panorama tempat menawan ketiga seri sebelumnya dijamin akan kembali merasakan hal yang sama, bahkan lebih. Didorong dengan kualitas visual yang juga semakin ciamik, kualitas visual yang tersaji harus diakui terasa sangat memanjakan mata. Untuk impresi awal saat ini, kami merasa bahwa Trine 4 ini akan jadi kandidat terkuat sebagai game side scroller terindah di tahun 2019 ini. Sedikit buktinya, kalian dapat melihat segudang screenshot yang kami sematkan dalam preview kali ini.

Jadi salah satu yang terindah di tahun 2019 ini.

Sedangkan dari mekanisme gameplay sendiri, ia tak jauh berbeda dari sebelumnya, tetap familiar dan tetap terasa menyenangkan. Ketiga karakter yang ada masih beraksi layaknya dalam 3 seri sebelumnya, yang bisa diandalkan sesuai ability dan situasi yang ada. Salah satu elemen penting lainnya yang hendak kita bicarakan juga adalah Puzzle, bagi kalian yang berharap seri kali ini kembali tampil dengan sistem puzzle menantang yang siap mengasah otak, kalian tak akan dikecewakan.

Tetap terasa familiar seperti seri sebelumnya.

Sejauh 2 Act yang diberikan sebagai preview mampu memperlihatkan berbagai mekanisme puzzle yang terasa jauh lebih kompleks dan kreatif. Dimana kalian harus membuat Amadeus, Pontius, dan Zoya saling bekerjasama dan menggunakan abilitynya masing masing untuk memecahkan puzzle.

Kembali mengharapkan skema puzzle kreatif dan menantang? jelas takkan dikecewakan!

Kami sendiri yakin bahwa Trine 4 ini masih menyimpan banyak kejutan lain yang akan mampu membuat kami terperanga. Namun tentunya kesemuanya tersebut akan kami ungkapkan pada review lengkap, yang baru dapat meluncur menjelang perilisan Trine 4. Game tersebut rencananya akan rilis pada tanggal 4 Oktober 2019 mendatang, untuk untuk PlayStation 4, Xbox One, PC, & Switch.

 

 

Exit mobile version