Fitur Photo Mode akan Ditambahkan untuk Days Gone

Days Gone Photo Mode
Days Gone tambahkan photo mode.

Video game dengan tampilan visual menawan tentunya menjadi salah satu alasan kenapa banyak developer saat ini mulai implementasikan photo mode. Dengan mode ini, kamu bisa mengambil foto dari banyak sudut pandang. Kamu bahkan bisa mencoba untuk menguji coba kemampuan fotografimu dan memamerkannya pada teman-temanmu. Diawali oleh Gran Turismo 4, fitur ini mulai digunakan oleh beberapa game lain setelahnya, termasuk Days Gone yang baru saja rampung dikerjakan.

SIE Bend Studio mengatakan bahwa photo mode di Days Gone akan mampu melakukan penghentian waktu dan mengambil beberapa screenshot dari gamenya. Tidak seperti God of War, fitur ini takkan ditambahkan setelah update namun akan tersemat di dalamnya saat gamenya rilis. Ia akan miliki sembilan custom frame, logo, black frame, dan 18 preset filter yang berbeda lengkap dengan fitur photo mode yang dimiliki hampir semua video game saat ini.

Namun SIE Bend mengatakan bahwa ia akan miliki “Advanced Mode” di mana kamu akan bisa mengatur gambarnya dengan 55 setting yang berbeda. Mereka mengerjakannya dengan sangat hati-hati agar ia miliki hasil yang sama dengan software photo editing.

Days Gone akan dirilis tanggal 26 April secara eksklusif hanya untuk PlayStation 4. Kamu bisa mengikuti beritanya agar tetap update.

Exit mobile version