Fokus Apex Legends, Respawn Urungkan Seri Titanfall Baru

apex featured image 16x9.jpg.adapt .crop191x100.1200w
Respawn fokus pada perkembangan Apex Legends.

Meski sempat jadi fenomena beberapa tahun yang lalu, nyatanya genre battle royale masih belum mati hingga detik ini. Kemunculan beberapa game lain mulai dari yang tiruan, hingga yang berbeda dari yang lain menjadi persaingan yang ketat bagi para developer. Respawn Entertainment memang berhasil hadirkan model baru untuk genre yang populer berkat PlayerUnknown’s Battlegrounds tersebut dengan Apex Legends, namun sepertinya penanganan mereka yang lambat harus memaksa mereka untuk menunda proyek mereka yang lain.

Menurut tulisan Executive Producer Apex Legends, Drew McCoy di blog resmi EA, Respawn mengaku kewalahan menangani genre yang ternyata miliki pertumbuhan yang lebih cepat dari yang mereka bayangkan. Mereka sangat paham masalah cheater, audio, hingga server dan saat ini tengah berusaha untuk memperbaiki semuanya.

Respawn juga ingin memberikan update berkala di tiap season dan lebih komunikatif terhadap para fans. Mereka mengaku akan segera memberikan informasi terkait Season 2nya saat EA Play E3 2019 pada bulan Juni nanti. Tim Apex Legends juga berikan catatan bahwa mereka akan berusaha melakukan semua itu dengan meminimalisir kerja lembur super berat.

Kesuksesan Apex Legends buat Respawn harus menahan rencana seri Titanfall selanjutnya. Namun mereka dengan kuat menyatakan bahwa tim Apex Legends dan tim yang mengerjakan Star Wars Jedi: Fallen Order merupakan tim yang berbeda. Respawn takkan memindah atau mengambil sebagian tim untuk dipindah-kerjakan di tim lain atau sebaliknya.

Pernyataan Respawn tentu membuat kecewa para fans yang tengah menantikan seri teranyar Titanfall. Namun jika kamu membacanya dengan seksama, maka hal tersebut wajar dilakukan karena Apex Legends benar-benar miliki banyak player dibandingkan Titanfall 2 yang tergolong “gagal” dari segi penjualan berkat tanggal rilis yang cukup tidak masuk akal.

Apex Legends saat ini sudah bisa dimainkan di PC, PlayStation 4, dan Xbox One gratis. Kamu bisa ikuti terus beritanya agar tak ketinggalan update.

contact: akbar@gamebrott.com

Exit mobile version