Huawei Pocket S Meluncur, Jadi Penerus Resmi dari P50 Pocket

Huawei Pocket S

Huawei Pocket S

Ketenaran dari smartphone model foldables alias bisa dilipat-lipat, kian tunjukkan daya tariknya. Seolah masih mau adu mekanik dengan foldables dari Samsung, kini Huawei Pocket S meluncur untuk perbanyak jajaran produk ponsel lipatnya.

Huawei Pocket S Bakalan Lebih Kecil

Melansir informasi dari GSMArena, baru-baru ini brand asal Tirai Bambu tersebut akan luncurkan Huawei Pocket S. Dalam event yang diadakan secara lokal tersebut, Huawei tampak goda harga yang cukup bersahabat.

Bila melihat dapur pacu generasi sebelumnya, kami mendapati dapur pacunya sendiri tampak cukup dipangkas untuk hadir lebih kecil.

Memiliki ukuran layar sebesar 6.9” OLED dengan resolusi 2.790 x 1.188, namun hanya dibekali Qualcomm Snapdragon 778G, yang berarti belum mendukung 5G. Untuk kameranya sendiri hanya tawarkan 40MP Wide f/1.8, yang ditemani kamera kedua 13MP Ultrawide.

Ketika dilipat, layar tersebut hanya sebesar 3.45”, yang tentunya termasuk ringkas, bahkan bisa masuk ke dalam kantong sekalipun.

HP Lipat Huawei yang Masih Didistribusikan Secara Terbatas

Meski smartphone kecil bernama Huawei Pocket S ini sebenarnya cukup menarik untuk dimiliki, namun sayangnya belum ada rencana dari Huawei untuk distribusikannya secara global. Artinya, HP Lipat ini masih didistribusikan secara terbatas di China.

Tentu saja, HP Lipat ini termasuk menarik untuk dimiliki karena urusan baterainya sendiri cukup tahan, yakni di kisaran 4.000mAh. Ditambah fitur Fast Charge 40W, yang tentunya akan bolehkanmu isi daya dengan lebih cepat dan efisien.

Selain itu, Huawei Pocket S ini dijamin akan tahan dibuka-tutup setidaknya sebanyak 400.000-an kali supaya tetap awet. Warna yang ditawarkan pun tampak cukup menarik, karena Pocket S tawarkan warna pastel yang enak dilihat.

Dibanderol mulai dari 12 Jutaan Rupiah untuk varian ROM 128GB, dan 13 Jutaan Rupiah untuk varian ROM 256GB, smartphone ini akan tersedia pada beberapa hari mendatang.

Kami penasaran, apakah era dari foldables ini akan bertahan lama dari smartphone konvensional? Gimana denganmu, brott?


Baca juga informasi menarik lainnya terkait Tech atau artikel lainnya dari Bima. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version