Footage Project Blackbird — Tahun 2025 lalu, PHK yang dilakukan Microsoft berdampak cukup signifikan, di mana beberapa proyek-proyek video game resmi dibatalkan akibat hal tersebut.
Salah satunya ialah Project Blackbird dari ZeniMax Online Studios, yang baru-baru ini beredar bocoran footage-nya hingga jadi perbincangan di kalangan gamer. Seperti apa detail mengenai footage tersebut?
Detail Bocoran Footage Project Blackbird

Melalui akun X, leaker kredibel eXtas1stv membagikan video berdurasi dua menit menyuguhkan detail dan visualisasi grafis dari Project Blackbird dalam Unreal Engine 4. Dari sini, kita melihat dunia game yang kental akan Sci-fi.
Dari sana, kita juga bisa melihat berbagai ras yang hidup dalam proyek game, termasuk manusia dalam balutan baju zirah modern dengan senjata masing-masing, serta dunia futuristik gelap berbasis MMORPG. Berikut videonya di bawah ini:
Sejauh ini, beredar rumor alasan Blackbird dibatalkan karena keputusan Microsoft yang ingin fokus mengeluarkan dana di waralaba seperti World of Warcraft yang sudah berdiri sejak lama, dan Phil Spencer diketahui menyukainya proyek game tersebut sebelum batal sepenuhnya akibat dampak PHK.
Lewat informasi lainnya, Blackbird sendiri telah ditargetkan rilis tahun 2028 dan membuat para eksekutif Microsoft Gaming terkesan saat perwakilan ZeniMax Online Studios mempresentasikan game tersebut.
Namun hingga kini, Microsoft belum memberi alasan mengapa proyek ini dibatalkan. Gimana pendapatmu soal batalnya proyek game ini, Brott?
Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Berita Game atau artikel lainnya dari Nadia Haudina. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.








![[Rumor] Mantan Executive Assassin's Creed Menuntut Ubisoft dengan Tuduhan "Pemecatan Terselubung" 11 Mantan Executive Assassin's Creed Marc-Alexis Cote](https://gamebrott.com/wp-content/uploads/2026/01/Rumor-Mantan-Executive-Assassins-Creed-Menuntut-Ubisoft-dengan-Tuduhan-Pemecatan-Terselubung-Header-120x86.webp)







