For Honor Nampaknya Akan Lakukan Crossover dengan Asassin’s Creed

tvgn news for honor ubisoft compensates players for ddos attack

Sama-sama digarap Ubisoft, game gelut online For Honor diketahui akan melakukan crossover dengan serial game populer mereka, yaitu Assassin’s Creed. Ini bukanlah kali pertama sebuah game melakukan crossover dengan game lainnya. Sebagai contoh, Path of Exile, game aksi RPG online, juga telah melakukan beberapa kolaborasi sejenis di masa lalu.

Hal ini disampaikan langsung melalui sebuah cuitan beserta sebuah teaser pendek dari akun twiter For Honor, kamu bisa lihat langsung cuitan tersebut di bawah ini.

Dari caption yang bertuliskan ‘nothing is true, everything is permitted’ tentu tidak asing lagi bagi kamu jika memainkan banyak serial Assassin’s Creed. Ditambah dengan video pendek yang menunjukkan logo Abstergo dan mereferensikan mesin Animus, tentunya semakin menguatkan bahwa kedua game ini akan melakukan kolaborasi.

Tentu ini buka pertama kalinya terjadi, karena pada awal tahun ini beberapa persenjataan dari For Honor sempat menjadi bagian dari persenjatan sang tokoh utama Assassin’s Creed Orgins, Bayek of Siwa.



Belum ada informasi jelas akan hadir kolaborasi seperti apa, namun video teaser diatas juga menjelaskan bahwa kolaborasi tersebut akan diungkapkan secara detail pada 22 Desember 2018 pukul 00.00 WIB. Stay tune terus buat kamu yang emang fans dari kedua game ini.

For Honor tersedia untuk platform PC, PS4 dan Xbox One.


Baca juga informasi menarik lainnya terkait game Assassin’s Creed atau artikel keren lainnya dari Andy Julianto.

Exit mobile version