Setelah kedatangan mode baru dalam waktu terbatas dengan hadirnya Thanos di Fortnite: Battle Royale, kabarnya game battle royale yang identik dengan membangun mulai dari tembok hingga tangga ini akan mendapatkan mode barunya.
Mode barunya ini akan berfokus untuk practice dan lebih menyenangkan lagi untuk dimainkan. Mode baru tersebut kabarnya akan dinamakan Playground LTM yang memungkinkan pemain berada di sebuah pulau milik pribadi tanpa takut adanya musuh yang siap menyerang dari arah manapun. Masih belum ada detil lebih lanjut dari Playground LTM ini, namun dapat diasumsikan bahwa pemain dapat bermain di servernya sendiri dan berlatih untuk meningkatkan skill baik aim maupun membuat bangunan untuk berlindung maupun menyerang. Mode ini juga dapat membuat para pemainnya lebih leluasa apalagi jika kalian termasuk creators untuk membuat sebuah film pendek dengan bangunan-bangunan yang telah dibuat sekreatif mungkin.
Epic Games sendiri memperlihatkan Playground LTM melalui New Updates preview screen yang dapat kalian lihat saat pertama kali membuka Fortnite: Battle Royale.
Melihat hal hadirnya model baru tersebut, tampaknya Playground LTM akan menjadi mode yang unik dimana pemain akan berjalan di server nya sendiri dan bermain sebebas mungkin dengan semua fitur yang ditawarkan. But wait, tampaknya ini mengingatkan dengan game Minecraft, dimana pemain dengan bebas membuat apapun di sebuah pulau dengan kreasi uniknya masing-masing.
Well, kita tunggu saja seperti apakah kelanjutannya nanti terkait kabar lebih lanjut dari Epic Games. Sebagai penutup sudah Victory Royale ! berapa kali minggu ini di Fortnite ?