Fortnite Adakan Turnamen yang Ditujukan Untuk Menyindir Apple

Free Fortnite

Free Fortnite

Fortnite merupakan salah satu game yang cukup terkenal di kalangan gamer. Game unik dengan konsep utama battle royale dengan skin dan skill yang menarik. Keunikannya tidak sampai disitu beberapa kali game ini mengadakan konser beberapa artis dalam game. Game ini juga bisa dibilang merupakan anak emas dari Epic Game.

Dilansir dari Gamerant, Fortnite adakan turnamen yang menyindir Apple. Sebelumnya kita mengetahui pihak Apple terlibat tuntutan dengan Epic Game. Di mana Fortnite tiba-tiba dihapus oleh pihak Apple dari App Store. Alasan penghapusan tersebut karena Fortnite diduga melanggar peraturan Apple yang berhubungan dengan sistem pembayaran. Epic Game balik memprotes bahwa sistem pembayaran Apple terlalu berlebihan, kemudian mengadakan tuntutan hukum.

Tidak sampai disitu, sebelumnya Apple sempat menyindir pihak Apple dengan sebuah video yang mirip dengan video lama Apple. Kali ini kembali Fortnite menyindir dengan mengadakan sebuah turnamen. Dengan tagar #FreeFortnite yang akan dilangsungkan pada 23 agustus.

Jika dilihat sepintas beberapa hadiah yang diberikan tampak menyindir Apple. Hadiah Skin game dengan wujud apel berwarna hitam. Sebuah topi dengan gambar illama dari fortnite dengan tubuh warna warni yang disebut mirip dengan logo klasik dari Apple dengan tulisan “Free Fortnite”. Hal tersebut tentunya menyimpan sebuah makna sindiran terhadap pihak Apple.

Oleh karena itu, pemaparan di atas merupakan penggambaran dari kasus sindiran dari pihak Epic Game kepada Apple. Hal ini tentunya akan semakin memperkeruh sengketa antara Apple dan Epic Game. Terlepas dari sindiran tersebut turnamen ini cukup menarik untuk diikuti.


Baca juga artikel artikel lainnya di Gamebrott atau artikel video game menarik lain dari Aru Akasa.

Exit mobile version